Baca juga: Jejeran Mobil Baru Dites di Sirkuit Neraka |
Seperti yang disampaikan Marketing & PR Manager Porsche Indonesia, Andrew Worth, mobil dari keluarga GTS yang berarti Gran Turismo Sport ini punya dua aspek unggulan. Yakni tetap mempertahankan performa khas Porsche, namun tidak lupa mengutamakan kenyamanan berkendara di jalanan yang padat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di pasar global sendiri, Porsche 718 Cayman GTS ini sudah meluncur sejak tahun lalu. Namun karena beberapa hal, untuk pasar Indonesia baru bisa dihadirkan.
"Karena waktu produksinya dan lokasi Indonesia yang lebih jauh dari market lainnya, jadi baru bisa dibawa sekarang," kata Andrew.
Porsche 718 Cayman GTS disokong mesin 2,5 liter turbo empat silinder yang sama dengan Porsche 718 Cayman S. Namun Porsche 718 Cayman GTS memiliki tenaga lebih besar menjadi 365 hp dan torsi 430 Nm, dengan Kemampuan akselerasi 0-100 km/jam dapat dilakukan dalam waktu 4,1 detik.
"Itu karena pada GTS sudah menggunakan VGT Turbo," ucap Andrew. (khi/lth)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah