"C-HR mendapat respons baik seperti di Eropa, Amerika dan Jepang kami mendapat banyak pertanyaan kapan mobil ini diluncurkan, dan ini waktunya," kata Presiden Direktur Toyota Astra Motor Yoshihiro Nakata di Empirica kawasan SCBD, Jakarta, Selasa (10/4/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mesin C-HR berkapasitas 1.798 cc. Tenaga maksimal dari mesin itu mencapai 139 daya kuda pada 6.400 rpm dengan torsi maksimal 170 Nm pada 4.000 rpm. Mesin dikawinkan dengan transmisi CVT 7 percepatan.
Toyota C-HR dilengkapi dengan 7 SRS airbag. Itu termasuk airbag untuk pengemudi, airbag sisi penumpang depan, dua airbag sisi samping, serta airbag untuk lutut pengemudi.
Toyota C-HR punya sistem Blind Spot Monitoring System. Fitur ini berfungsi untuk memberi peringatan kepada pengemudi bahwa ada objek lain di sekitar mobil di titik yang tidak terlihat oleh pengemudi (blind spot).
Peringatan blind spot ada di spion mobil dengan indikator yang menyala jika ada objek lain di sekitar mobil yang tidak terlihat.
Harga resmi Toyota C-HR pun sudah dipajang di laman resmi Toyota. Toyota C-HR dibanderol mulai Rp 488,5 juta.
Dari laman itu, bisa dilihat Toyota C-HR yang dijual di Indonesia adalah C-HR dengan mesin 1.8 liter. Di laman itu, tidak ada pilihan lain yang tertera. Padahal, C-HR yang dijual di beberapa negara sudah banyak pilihannya, termasuk C-HR hybrid. (dry/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Kenapa Sih STNK Tak Berlaku Selamanya dan Harus Diperpanjang?