Kencan Instan Bersama Ferrari California T

Ototes

Kencan Instan Bersama Ferrari California T

Arif Arianto - detikOto
Jumat, 17 Apr 2015 09:06 WIB
Kencan Instan Bersama Ferrari California T
foto: Agung Pambudhy-detikFoto

Melihat tampilan eksterior dan interior California T ini, terlihat Ferrari telah melakukan serangkaian ubahan dibanding versi sebelumnya. Tetap mencuatkan kesan kokoh, agresif, namun praktis.

Tampilan parasnya mengesankan ada pengaruh cukup kuat dari Ferrari F12 Berlinetta. Tiga buah air intake yang berukuran lebih besar adalah salah satu contohnya, selain bagian fender dan bonet.

Ubahan yang lain adalah lampu utama yang bentuknya lebih runcing dan kecil. Dua buah lubang di atas bonet menunjukkan mobil ini menggunakan dua turbo alias twin turbo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara di bagian belakang, bumper terlihat lebih agresif. Tiga buahΒ  sirip diantara knalpot menjadi penanda ubahan.

Sedangkan di bagian interior, ubahan mulai terlihat dariΒ  keberadaan kontrol fitur yang berada di lingkar kemudi. Mulai dari kontrol lampu sein, lampu high beam, wiper , pilihan suspensi, hingga audio.

Balutan lembaran kulit yang mendominasi bagian interior memberi keswan mewah. Terlebih Ferrari juga menggunakan bahan dari serat krabon, sehingga kesan ramah lingkungan dan modern terasa kuat.

Aura sport terlihat pada meter cluster, jok, konsol tengah, hingga paddle shifter. Karakter sebuah mobil sport namun ramah dengan jalan raya begitu terasa.


Hide Ads