Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2023 yang Digelar Malam Ini

MotoGP Jerman 2023

Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2023 yang Digelar Malam Ini

Septian Farhan Nurhuda - detikOto
Sabtu, 17 Jun 2023 19:00 WIB
SCARPERIA, ITALY - JUNE 10: The start of the Sprint Race of MotoGP of Italy at Mugello Circuit on June 10, 2023 in Scarperia, Italy. (Photo by Danilo Di Giovanni/Getty Images)
Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2023. Foto: Danilo Di Giovanni/Getty Images
Jakarta -

Sprint Race MotoGP Jerman yang bertempat di Sirkuit Sachsenring bakal digelar malam ini. Biar detikers tak ketinggalan sesi Sprint Race, yuk simak jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2023.

Rangkaian jadwal MotoGP Jerman 2023 sebenarnya sudah dimulai sejak Jumat (16/6) melalui sesi free practice atau FP satu dan dua. Johann Zarco dan Marco Bezzecchi tampil tercepat di masing-masing latihan bebas tersebut.

Sesi kualifikasi sendiri telah digelar tadi sore dan dimenangkan Francesco Bagnaia. Sementara nanti malam merupakan jadwal Sprint Race yang kemudian dilanjutkan ke balapan inti besok malam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

JEREZ DE LA FRONTERA, SPAIN - APRIL 30: Fabio Quartararo of France and Monster Energy Yamaha MotoGP Team greets the fans and rounds the bend during the MotoGP wurm up during the MotoGP Of Spain - Race on April 30, 2023 in Jerez de la Frontera, Spain. (Photo by Mirco Lazzari gp/Getty Images)Jadwal MotoGP Jerman 2023. Foto: Getty Images/Mirco Lazzari gp

Diketahui, pada MotoGP Jerman musim lalu, pebalap Yamaha asal Prancis, Fabio Quartararo sukses menjadi pemenang. Kala itu, dia mengasapi Johann Zarco dan Jack Miller.

Sementara status 'Raja Sachsenring' sendiri hingga kini masih dipegang Marc Marquez. Pebalap Honda tersebut sudah delapan kali menang di MotoGP Jerman dan menjadi yang terbanyak dalam sejarah kompetisi.

ADVERTISEMENT

Jelang Sprint Race MotoGP Jerman, Francesco Bagnaia masih memuncaki klasemen sementara. Bagnaia saat ini sudah mengoleksi 131 poin atau berjarak 21 poin dari Marco Bezzecchi di posisi kedua.

Kualifikasi MotoGP Italia 2023 (Photo by Filippo MONTEFORTE / AFP)Jadwal MotoGP Jerman 2023. Foto: AFP/FILIPPO MONTEFORTE

Nah, biar tidak ketinggalan serunya Sprint Race MotoGP Jerman 2023, yuk simak jadwalnya!

Jadwal Sprint Race MotoGP Jerman 2023

Sabtu (17/6)

  • Free Practice: 15.10 - 15.40 WIB
  • Kualifikasi 1: 15.50 - 16.05 WIB
  • Kualifikasi 2: 16.15 - 16.30 WIB
  • Sprint Race: 20.00 WIB.

Diketahui, Sprint Race MotoGP Jerman 2023 sendiri bisa disaksikan melalui layanan streaming. Bagi kalian yang ingin menyaksikannya dari rumah, berikut kami sajikan link-nya:




(sfn/lth)

Hide Ads