Ritsleting baju balap Fabio Quartararo terbuka lagi saat insiden kecelakaan di MotoGP Aragon 2022 akhir pekan lalu. Ini menjadi kedua kalinya Quartararo mengalami baju balap yang terbuka.
Pada balapan MotoGP Aragon 2022 akhir pekan kemarin, Fabio Quartararo crash akibat menabrak bagian belakang motor Marc Marquez. Dalam video tayangan ulang yang diunggah di situs resmi MotoGP, tampak ritsleting baju balap Quartararo terbuka. Akibatnya, Quartararo mengalami cedera di bagian dada.
Tahun lalu, ritsleting baju balap Quartararo juga terbuka, tepatnya saat balapan di MotoGP Catalunya 2021. Saat itu, baju balap Fabio Quartararo tiba-tiba terbuka saat balapan menyisakan beberapa lap lagi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Menurut The Race, kemungkinan baju balap Quartararo terbuka disebabkan oleh ritsleting tidak tertutup sepenuhnya ketika balapan dimulai. Hal itu membuat angin masuk ke bawah leher dan perlahan membuka ritsleting. Pada gilirannya, pelindung dada atau chest protector yang terdapat di dalam baju balap bergerak. Akhirnya Quartararo melepas pelindung dada tersebut.
Kejadian tersebut terulang lagi di MotoGP Aragon 2022. Tapi lebih ngeri lagi terbukanya baju balap Quartararo terjadi saat pebalap Yamaha tersebut terjatuh. Quartararo dalam kecelakaan itu mengalami beberapa luka di dada. Dia memperlihatkan bagian dada yang diperban.
Atas kejadian tersebut, Alpinestars langsung melakukan investigasi. Dikutip Moto.it, kini pihak Alpinestars sedang mencari tahu masalahnya.
"Saat ini kami dapat mengatakan bahwa setelan (baju balap) tersebut tiba hari ini dan telah dipindahkan ke laboratorium kami untuk analisis mendalam. Setelah itu kami akan dapat memberikan informasi lebih lanjut," kata pihak Alpinestars.
Peristiwa terbukanya baju balap tidak hanya dialami oleh Quartararo. Jorge Martin yang sama-sama menggunakan baju balap merek Alpinestars pun pernah mengalaminya.
Martin mengalami hal itu di MotoGP Austria beberapa waktu lalu. Namun memang tidak terlihat jelas karena Jorge Martin menggunakan inner suit atau semacam kaus dalam di balik baju balapnya.
"Saya tidak menyadarinya, saya melihat gambarnya dan itu agak terbuka. Saya membayangkan Alpinestars sedang mengerjakannya. Saya tidak melihat apa-apa selama balapan," kata Martin dikutip Trend News.
Kejadian serupa juga dialami Aleix Espargaro. Aleix mengalaminya saat crash hebat di sesi Free Practice 4 MotoGP Inggris. Dalam video yang beredar, tampak ritsleting baju balap Aleix Espargaro terbuka saat mengalami kecelakaan highside. Bedanya, Aleix Espargaro menggunakan baju balap merek Ixon, bukan Alpinestars seperti Quartararo dan Martin.
(rgr/din)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Biaya Tes Psikologi Naik, Perpanjang SIM Bakal Keluar Duit Segini