Iker Lecuona menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas II di MotoGP Styria 2021. Rider KTM Tech3 ini mengungguli Johann Zarco dan Aleix Espargaro yang melengkapi tiga besar.
Sesi free practice (FP) 2 MotoGP Austria, Jumat (14/5/2021) malam WIB, bergulir di atas aspal dengan sebagian basah dan bagian lainnya kering. Sebab, hujan deras sempat mengguyur Sirkuit Red Bull Ring, para pebalap pun menggunakan visor helm bening.
Iker Lecuona turun pertama kali menjajal sesi FP 2. Dia sempat menjadi yang tercepat, namun catatan waktunya merosot dikalahkan oleh Jack Miller, Marc Marquez, Alex Rins, dan Pol Espargaro.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun setelah mengganti setelan ban slick, Iker Lecuona berhasil menajamkan waktu 1,1 detik lebih baik. Dia menorehkan waktu 1 menit 27,520 detik. Atas hasil tersebut, dia berhak menjadi yang tercepat dalam sesi FP2.
Menyusul di tempat kedua, rider Ducati Pramac, Johann Zarco dengan selisih 3,397 detik. Zarco gagal mempertahankan waktu tercepatnya. Padahal dalam sesi FP 1, pebalap Prancis ini bisa menajamkan waktu 1 menit 22,827 detik.
Rider Honda mulai menunjukan gigi, Aleix Espargaro mengisi pos ketiga dengan selisih 3,717 detik dari pebalap terdepan, Marc Marquez berada di tempat keempat dengan catatan waktu 3,833 detik lebih lambat dari Johann Zarco.
Jack Miller melengkapi posisi lima besar. Rider Ducati ini memperoleh hasil lebih baik dari sesi sebelumnya, yang duduk di peringkat ke-17.
Sementara itu, dua rider Suzuki tak mampu mengulang performa apiknya di FP I MotoGP Teruel 2020. Alex Rins finis dengan capaian waktu di tempat ketujuh, lebih lambat 4,670 detik dari pebalap terdepan.
Sedangkan Joan Mir lebih parah lagi, dia berada di tempat ke-19 dengan catatan waktu lebih lambat 7,787 detik dari Iker Lecuona.
Pebalap Yamaha belum menemukan hasil oke dari hasil latihan bebas MotoGP Austria 2021. Fabio Quartararo berada di tempat ke-9, Valentino Rossi ke-16, dan Cal Crutchlow berada di posisi ke-17.
Hasil latihan bebas 2 MotoGP Austria:
1. Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16) 1'27.520s
2. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21) +3.397s
3. Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) +3.717s
4. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +3.833s
5. Jack Miller AUS Ducati Team (GP21) +4.292s
6. Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) +4.441s
7. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +4.670s
8. Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) +4.884s
9. Fabio QuartararoFRA Monster Yamaha (YZR-M1) +5.264s
10. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +5.799s
11. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)* +5.888s
12. Takaaki JPN LCR Honda (RC213V) +6.016s
13. Francesco ITA Ducati Team (GP21) +6.127s
14. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) +6.431s
15. Luca Marini ITA Sky VR46 Avintia Ducati (GP19) +6.977s
16. Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +7.177s
17. Cal Crutchlow GBR Petronas Yamaha (YZR-M1) +7.181s
18. Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)* +7.234s
19. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +7.787s
20. Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16) +8.102s
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Biaya Tes Psikologi Naik, Perpanjang SIM Bakal Keluar Duit Segini