Valentino Rossi Belum Terkalahkan....di Medsos

Valentino Rossi Belum Terkalahkan....di Medsos

Doni Wahyudi - detikOto
Rabu, 14 Apr 2021 16:40 WIB
DOHA, QATAR - MARCH 25: Valentino Rossi of Italy and Petronas Yamaha SRT smiles during the press conference pre-event during the MotoGP of Qatar - Previews at Losail Circuit on March 25, 2021 in Doha, Qatar. (Photo by Mirco Lazzari gp/Getty Images)
Valentino Rossi masih jadi yang terbaik jika membicarakan jumlah follower di media sosial (Getty Images/Mirco Lazzari gp)
Jakarta -

Valentino Rossi sudah lama kehilangan takhta sebagai juara dunia MotoGP. Tapi di media sosial, dia masih jadi raja. Jumlah pengikutnya paling banyak di antara rider MotoGP yang lain.

Di usianya yang sudah 42 tahun kini, Rossi terus merosot performanya. Itu tercermin jelas pada dua balapan perdana MotoGP 2021, di mana dia gagal meraih hasil terbaik dan malah mencatatkan rekor buruk saat hanya bisa start dari posisi dua paling belakang.

Rossi terakhir meraih kemenangan terakhirnya pada MotoGP Belanda 2017, sudah tiga tahun lebih. Sementara titel juara dunia yang terakhir dimenangi sudah berjarak 12 tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski prestasinya tak lagi mentereng, Rossi tentu saja masih punya nama besar. Termasuk di media sosial. The Doctor saat ini masih menjadi rider MotoGP dengan jumlah pengikut paling banyak di media sosial.

Jumlah total pengikut Rossi di tiga platform media sosial paling populer (Instagram, Facebook, dan Twitter) mencapai 28.675. 507. Demikian dikutip dari GPOne berdasarkan data per tanggal 6 April 2021.

ADVERTISEMENT

Posisi dua ada Marc Marquez dengan total pengikut mencapai 12.410.131 akun. Dengan kata lain, Marquez tertinggal sekitar 16 jutaan pengikut dibanding Rossi. Baik di Instagram, Facebook, maupun Twitter, Marquez selalu kalah.

Sementara urutan tiga menjadi milik Maverick Vinales. Tertinggal sangat jauh dari dua rider di atasnya, jumlah pengikut Vinales sejauh ini baru 2.421.491.

Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro masih-masing menduduki posisi empat dan lima. Jumlah pengikut mereka berturut-turut adalah 1.761.030 dan 1.699.025.

Berikut daftar pebalap MotoGP dengan jumlah follower terbanyak di media sosial:

PebalapInstagramFacebookTwitterTotal
1.Valentino Rossi10.100.00012.999.3375.576.17028.675.507
2.Marc Marquez5.300.0004.522.3592.587.73612.410.131
3.Maverick Vinales1.300.000752.531368.9602.421.481
4.Fabio Quartararo1.100.000494.034166.9961.761.030
5.Aleix Espargaro769.000539.989390.0361.699.025



(din/rgr)

Hide Ads