Senangnya Marc Marquez Main Angklung di Bandung

Senangnya Marc Marquez Main Angklung di Bandung

Ridwan Arifin - detikOto
Minggu, 10 Feb 2019 13:46 WIB
Marquez bermain angklung. Foto: Ridwan Arifin
Bandung - Salah satu agenda pamungkas dari serangkaian kegiatan Repsol Honda Team Visit To Indonesia 2019, adalah Juara MotoGP 2018 Marc Marquez bertandang ke pusat seni Saung Angklung Udjo di Jalan Padasuka, Bandung, (10/02/2019).

Dibekali angklung satu persatu, Marc Marquez, jejeran direksi Astra Honda Motor dan bersama komunitas Honda memainkan lagu berjudul lagu Indonesia Bengawan Solo, Can't Help Falling in Love oleh Elvis Presley, hingga lagu dari Jepang berjudul Sukiyaki.


Dalam pantauan detikoto, Marquez terlihat menikmati seni budaya angklung yang merupakan salah satu warisan asli budaya Indonesia yang telah diakui oleh UNESCO.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penampilan ditutup dengan Marquez menyanyikan lagu Besame Mucho diiringi oleh permainan angklung oleh para peserta. Ia pun mengaku terkesan dengan pertunjukan tersebut.

"Saya sangat menikmati pertunjukan ini. Ini merupakan salah satu pertunjukkan terbaik yang pernah saya mainkan dan saksikan," ujar Marquez, Bandung, (10/02/2019).

Di kesempatan yang sama AHM sebagai produsen otomotif di Indonesia menginginkan agar Angklung semakin mendunia setelah Marquez memainkannya.

"Bersama Marquez kesenian asli Indonesia ini akan semakin mendunia. Kami di AHM berkomitmen untuk terus melanjutkan upaya pelestarian budaya bangsa ini melalui program pembinaan budaya Angklung di kalangan generasi muda melalui sekolah-sekolah binaan,"ujar Production, Engineering, and Procurement Director AHM David Budiono.

Marquez bermain angklung. Marquez bermain angklung. Foto: Ridwan Arifin


Sekedar informasi AHM juga mengadakan pelatihan lanjutan kepada para guru untuk meningkatkan kemampuan agar lebih mahir dalam memainkan dan mengajarkan budaya angklung di berbagai sekolah binaan Honda.


Untuk itu AHM bekerja sama dengan Saung Angklung Udjo menggelar kompetensi Pasanggiri Angklung yang telah digelar secara konsisten sejak 4 tahun lalu.

"Bersama Marc Marquez, kami yakin angklung tidak hanya akan mendunia tapi juga akan semakin dicintai generasi muda dan anak-anak milenial," ujar GM Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin.


Simak Juga 'Marquez Datang, Dan Para Mojang pun Histeris...':

[Gambas:Video 20detik]


Senangnya Marc Marquez Main Angklung di BandungFoto: Luthfy S
(riar/dry)

Hide Ads