Jakarta - Sule berniat menjual salah satu koleksi mobilnya, Ford Mustang GT Fastback 2018. Mobil milik Sule itu sukses terjual di angka Rp 4,25 Miliar. Siapa yang beli?
Foto Oto
Nih, Ford Mustang Sule yang Laku Rp 4,25 Miliar

Sebelumnya dua orang disebut-sebut sudah menaruh minat terhadap mobil sport buatan AS itu. "Sudah ada 2 orang yang nawar. Chand Kelvin Rp 4 M dan Raffi Ahmad Rp 4,1 M," sebut Sule dalam kanal YouTube resminya. Foto: Hardy Classic
Orang yang nekat menawar lebih tinggi dari Raffi dan Chand adalah CEO Hardy Classic, Hardianto, yang merupakan pemilik workshop interior mobil di mana Mustang GT Sule dipoles sebelum dijual. Hardy berani meminang Ford Mustang GT milik Sule senilai RpΒ 4,25 miliar. Foto: Hardy Classic
Namun sebelum menjualnya, pria bernama asli Entis Sutisna itu ingin memolesnya telebih dahulu di workshop interior Hardy Classic, di daerah Cikunir, Bekasi, Jawa Barat. Foto: Hardy Classic
Ini interior sebelum dimodifikasi. Foto: Hardy Classic
Dengan dibuat lebih istimewa, ia berharap Ford Mustang GT Fastback bisa terjual dengan harga yang lebih tinggi. Sule membuka penawaran untuk mobil Mustang-nya seharga Rp 4 miliar. Foto: Hardy Classic
Kini, interiornya diubah lebih menyala. Foto: Hardy Classic
"Ini mobil impian saya sejak lama. Saat mengerjakan interior mobil ini, saya tidak bisa tidur. Akhirnya saya berani tawar mobil ini seharga Rp4,25 miliar," ucap Hardi. Foto: Hardy Classic
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah