Kuda Poni Bertenaga Listrik

FotoOto

Kuda Poni Bertenaga Listrik

Dok. Ford - detikOto
Kamis, 07 Nov 2019 14:57 WIB

Jakarta - Perubahan radikal dilakukan Ford pada mobil muscle car legendarisnya, Ford Mustang. Bersama dengan Webasto, Ford menampilkan prototipe mobil listrik.

Perubahan radikal dilakukan Ford pada mobil muscle car legendarisnya, Ford Mustang. Bersama dengan Webasto, Ford menampilkan prototipe mobil listrik Ford Mustang yang disebut Mustang Lithium.
Mobil memiliki tenaga yang luar biasa, 900 hp dengan torsi mencapai lebih dari 1.000 ft.-lbs. Mobil yang hanya tersedia satu unit ini seakan-akan ingin memperlihatkan arus elektrifikasi yang dilakukan Ford.
Siluman bertenaga listrik ini sangat ceper dan licin, dengan bodi dari serat karbon.Β 
Di balik kapnya, yang biasanya ada mesin konvensional kini berganti dengan motor listrik Phi-Power dan dual power inverter.Β 
Semua ditenagai oleh baterai 800 volt dengan teknologi EVDrive, tenaga baterai itu hampir 2 kali lipat dari baterai mobil listrik yang tersedia di pasaran. Mustang Lithium menggunakan transmisi manual 6 speed. Fitur tambahan lain adalah rem Brembo yang sama dengan Shelby GT350R, Ford Performance's Track Handling Pack and strut tower brace, serta diffuser.
Kuda Poni Bertenaga Listrik
Kuda Poni Bertenaga Listrik
Kuda Poni Bertenaga Listrik
Kuda Poni Bertenaga Listrik
Kuda Poni Bertenaga Listrik
Hide Ads