Suzuki Satria terbaru sempat direncanakan meluncur di Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2025. Namun, rencana tersebut batal. Motor bebek itu akhirnya debut di Sentul, Bogor, hampir dua bulan setelah pameran berakhir.
Suzuki Satria terbaru semestinya meluncur bersamaan dengan Suzuki Access 125 di IMOS 2025. Namun, menurut produsen, tunggangan seperti Satria tak bisa hanya dikenalkan di pameran, melainkan harus dirasakan langsung di lintasan.
"Kan kita lihat persiapannya. Jadi waktu itu kita emang plan-nya meluncur di IMOS 2025, tapi kan motor ini kalau cuma (muncul) di acara pameran tidak menarik," ujar Teuku Agha selaku 2W Sales & Marketing Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), di Sentul, Jawa Barat.
"Kenapa kita luncurkan di sirkuit? Karena orang se-Indonesia kan tahu kalau motor ini experience-nya memang harus dirasakan. Jadi kita sekarang (fokusnya) ke experience. Kami mau kalian coba motor ini kelebihannya apa," tambahnya.
Sesaat setelah peluncuran, Suzuki memang memberikan kesempatan ke awak media untuk menjajal langsung Satria Terbaru di sirkuit karting Sentul, Jawa Barat. Kendaraan itu tersedia dalam dua varian berbeda, yakni Pro dan F150.
Secara tampilan, Satria Pro dan F150 agak berbeda. Perbedaan paling kentara ada di bagian headlamp atau lampu utama, di mana Satria Pro lebih besar dibandingkan F150. Selain itu, perbedaan eksterior lainnya terdapat di pilihan warna.
Sementara untuk dimensinya benar-benar identik. Keduanya punya panjang 1.955 mm, lebar 675 mm, tinggi 980 mm dan jarak sumbu roda 1.280 mm.
Mesinnya DOHC empat katup bersilinder tunggal dengan kapasitas 147cc. Spesifikasi tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual enam-percepatan dengan teknologi Suzuki Clutch Assist System.
Keduanya juga berbeda dalam urusan fitur atau teknologi. Khusus untuk Satria Pro, pabrikan membekalinya dengan headunit khusus dengan konektivitas Ride-connect, soket pengisian daya ponsel, smart keyless dan sistem pengereman antilock braking system (ABS) berkanal ganda.
Jika Suzuki Satria Pro dibanderol Rp 34,9 juta, maka Satria F150 ditawarkan Rp 31 juta. Keduanya berstatus on the road Jakarta.
Simak Video "Suzuki Fronx GL vs Honda Brio RS: Beda Tipis Harganya, Pilih yang Mana?"
(sfn/dry)