Honda resmi meluncurkan prototipe motor V3R 900 E-Compressor. Motor terbaru Honda yang masih dalam bentuk prototipe ini menampilkan teknologi mesin yang lebih canggih.
Motor terbaru Honda ini dipamerkan di EICMA 2025 yang digelar di Milan, Italia. Dikutip dari siaran persnya, Honda V3R 900 E-Compressor Prototype menggunakan mesin V3 dengan kompresor yang dikontrol secara elektronik. Dengan teknologi itu, mesin yang digunakan jadi lebih kecil tapi performanya setara moge.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tim pengembangan sepeda motor Honda membangun proyek menarik dengan menghadirkan prototipe ini. Prototipe V3R 900 E-Compressor sedang dikembangkan sebagai model sepeda motor yang menawarkan nilai baru kepada pelanggan dengan teknologi Honda asli yang belum pernah ada sebelumnya.
"Honda berupaya menciptakan model yang dicirikan oleh dua kualitas yang kontras: sensasi yang terjamin dan ketenangan pikiran yang meyakinkan. dengan menggabungkan teknologi terbarunya dengan pengetahuan yang dikumpulkan melalui sejarah panjang pengembangan sepeda motornya," kata Honda.
Motor ini menggunakan mesin yang lebih ramping dan ringkas, cuma 900 cc aja. Mesin yang digunakan adalah mesin V3 75 derajat berpendingin air.
Dilengkapi dengan kompresor yang dikontrol secara elektronik pertama di dunia untuk sepeda motor, mesin ini menghasilkan torsi yang sangat responsif bahkan dari rentang rpm rendah. Mesin ini bekerja mengendalikan kompresi udara masuk terlepas dari rpm mesin. Dengan memanfaatkan fitur ini, Honda berupaya mengembangkan mesin 900cc yang mencapai performa yang sebanding dengan mesin 1.200 cc. Penggunaan mesin yang lebih kecil sekaligus berkontribusi pada kinerja lingkungan yang lebih baik.
"Honda sedang mengembangkan Honda V3R 900 E-Compressor sebagai model yang akan menandai tonggak baru dalam tantangan yang dihadapi Honda dan akan memungkinkan pelanggan merasakan kesenangan dan kegembiraan berkendara yang belum pernah ada sebelumnya, serta kegembiraan memilikinya. Honda akan melanjutkan pengembangan untuk produksi massal," katanya.
(rgr/din)












































Komentar Terbanyak
Kemenangan Gila Pebalap Indonesia Kiandra di Barcelona: Start 24, Finis ke-1
Warga Rela Antre Panjang di SPBU Swasta, Ketimbang Isi Pertalite Was-was Brebet
Wuling Darion Meluncur di Indonesia: Ada EV dan PHEV, Harga Mulai Rp 356 Juta