PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menghadirkan Grand Filano NEO Hybrid guna melengkapi jajaran motor 'Classy Yamaha'. Selain menggunakan bahan baku material ramah lingkungan, serta proses produksi berstandar global, Yamaha tetap tak meninggalkan kesan mewah pada motor skutik ini.
President Director & CEO PT YIMM Dyonisius Beti menegaskan kepada setiap konsumen Yamaha untuk tidak perlu khawatir terkait mutu dan kualitas. Pihaknya sangat yakin pada Sumber Daya Manusia (SDM) dan bahan baku pilihan yang Yamaha pilih di setiap produknya.
"Pada kesempatan ini juga saya ingin menyampaikan, bahwa konsumen Yamaha tidak perlu khawatir dengan mutu dan kualitas motor Yamaha. Seperti yang sudah saya sampaikan pada kunjungan pabrik sebelumnya, Yamaha sangat confidence dengan kualitas sepeda motor kami. Karena baik dari segi SDM yang membuat motor, pemilihan mutu bahan baku material, hingga proses produksinya, semua sudah berstandar global," ujar Dyonisius, dikutip detikcom Selasa (7/11/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Desain Mewah
Saat pertama kali melihat Yamaha Grand Filano, kesan yang pertama kali muncul adalah mewah dan elegan. Lekukan-lekukan yang mendetail di motor ini mengingatkan pada scooter berkelas besutan Italia, Yamaha ingin menghadirkan sensasi berkendara dengan sensasi Eropa.
Memiliki perawakan mungil dengan aksen yang membulat, Yamaha Filano mengadopsi detail-detail mewah dan fitur dari Yamaha Fino dan Yamaha Freego, seperti tangki pengisian bahan bakar yang berada di area dek depan. Membuat motor ini sebagai andalan baru Yamaha di kelas classy.
![]() |
Yamaha Grand Filano memakai gaya lampu yang disesuaikan dengan anak muda. Dibekali LED Lighting System diamond shaped headlight, unique LED position light, front & rear LED turn signals, LED tailight & LED lamp pada bagasi. Semakin menonjolkan kesan stylish dan mewah yang memang menjadi nilai unggul dari motor scooter ini.
Memiliki desain yang mewah, Yamaha Grand Filano dilengkapi dengan beberapa fitur canggih, seperti smart key system, bagasi luas berukuran 27L, ukuran ban depan dan belakang 110/70-12 inch. Serta, footstep yang lebih luas, sehingga berboncengan akan lebih nyaman.
Warna Premium
Yamaha Grand Filano mengusung tema 'The Next Level of Your Life'. Yamaha ingin motor skutik ini menjadi sesuatu yang stylish, futuristik, dan tetap kece dikendarai semua kalangan.
Yamaha memilih warna-warna premium yang mampu mengekspresikan kesan mewah para penggunanya. Terdapat empat pilihan warna untuk Grand Filano NEO Hybrid yang bisa dipilih, yakni Dull Blue, Red, Beige, dan Black. Serta, White Pearl dan Matte Blue untuk seri Lux.
Penggunaan warna matte yang dipilih Yamaha untuk Grand Filano merupakan pilihan yang tepat guna merepresentasikan kesan elegan dan mewah. Yamaha sadar bahwa kemewahan tak selalu identik dengan yang berkilau, warna yang teduh juga memiliki sisi elegannya sendiri.
Harapannya adalah Yamaha Grand Filano dapat mengekspresikan setiap penggunanya, menawarkan sensasi berkendara yang futuristik dan nyaman.
![]() |
Garansi Diperpanjang
Yamaha juga berkomitmen untuk terus ada di setiap kebutuhan para konsumen. Oleh karena itu, Yamaha memperpanjang masa garansi frame sepeda motor jenis matic yang awalnya hanya 1 tahun/12.000 km menjadi 5 tahun/50.000 km.
Garansi umum 1 tahun/12.000 kilometer**
Garansi kelistrikan khusus 2 tahun/24.000 kilometer**
Garansi khusus mesin 3 tahun/36.000 kilometer**
Garansi Forged Piston & DiASil Cylinder 5 tahun/50.000 kilometer**
(**mana yang tercapai lebih dulu)
4 Lembar Kupon Servis Gratis (KSG)
1 Kali penggantian oli mesin pada servis KSG 1
Untuk informasi lebih lengkap terkait garansi sepeda motor Yamaha, termasuk mengenai syarat dan ketentuan yang berlaku, konsumen dapat melihatnya pada Buku Garansi dan Servis atau melalui aplikasi My Yamaha Motor.
(ega/ega)
Komentar Terbanyak
Penjualan Mobil Ambrol, Ekonomi Indonesia Tidak Baik-baik Saja
Heboh Polantas Tanya 'SIM Jakarta', Begini Cerita di Baliknya
Duh! Ojol Ancam Mau Demo Sebulan Sekali