Perbandingan Aerox 155 Vs Honda ADV 150, Pilih yang Mana?

Perbandingan Aerox 155 Vs Honda ADV 150, Pilih yang Mana?

Ridwan Arifin - detikOto
Selasa, 03 Nov 2020 07:07 WIB
Yamaha Aerox 155 Connected
Yamaha All New Aerox meluncur dengan fitur dan mesin baru Foto: Agung Pambudhy
Jakarta -

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Yamaha Aerox terbaru, Senin (2/11/2020). Punya karakter sporty, Yamaha All New Aerox Connected ini siap menantang motor sporty lainnya, Honda ADV 150.

Nah, kira-kira pilih Yamaha All New Aerox Connected atau Honda ADV 150? Berkut ini referensi yang detikOto rangkum dari dua produk tersebut.

Performa mesin All New Aerox Connected vs Honda ADV 150

Oke, pertama bicara mesin. All New Aerox Connected dibekali mesin baru yang menggunakan basis sama dengan Nmax berkapasitas 155 cc. All New Aerox 155 Connected kini mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11.3kW / 8.000 rpm serta torsi maksimum sebesar 13.9Nm / 6.500rpm. Tenaga itu meningkat dari sebelumnya hanya 11 kW / 8.000 rpm dan torsi 13.8 Nm/6.250 rpm.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Honda ADV 150 dibekali mesin yang identik dengan mesin PCX 150, yakni 149,3 cc SOHC, eSP, berpendingin cairan. Power maksimalnya tembus 10,7 kW di 8.500 rpm dan torsinya 13,8 Nm pada 6.500 rpm.

Kalau bicara angka soal mesin, Yamaha All New Aerox boleh jadi juara di kelasnya kali ini.

ADVERTISEMENT

Kapasitas tangki dan bagasi

Bicara kapasitas bagasi, All New Aerox kini lebih kecil dari generasi sebelumnya. Motor ber-DNA sporty ini punya kapasitas 24 liter, sedangkan Honda ADV 150 boleh juara kali ini, karena punya kapasitas 28 liter. Namun kedua-nya masih bisa mengakomodir untuk menyimpan helm full face, jaket, dan sarung tangan.

Honda ADV 150 diluncurkan secara World Premier pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, di ICE, BSD, Tangerang. Skutik ini dikatakan AHM sebagai skutik pertama Honda untuk segmen skutik penjelajah 150 cc, bahkan klaimnya akan membuka pasar baru. Bagasi Honda ADV 150 Foto: Luthfi Anshori

Bicara motor sporty, Aerox kini punya tangki lebih besar dari generasi sebelumnya, yakni 5,5 liter. Sedangkan Honda ADV 150 yang memiliki tagline Adventure tentu berkapasitas lebih besar yakni 8 liter.

Yamaha Aerox 155 ConnectedBagasi Yamaha Aerox 155 Connected Foto: Agung Pambudhy

Fitur

Bicara fitur, All New Aerox kini seperti Nmax. All New Aerox Connected memiliki fitur Y-Connect yang mampu menghubungkan smartphone pengendara dengan sepada motor melalui Bluetooth. Sedangkan Honda ADV 150 diketahui belum memiliki fitur serupa di motornya.

Ada pula Handle Bar Switch Control yang berfungsi memudahkan anda memilih tampikan informasi dan pengaturan pada speedometer (tombol pengatur berada di handle sebelah kiri) serta Hazard Lamp sebagai tanda ketika pengendara dalam kondisi darurat. Sedangkan Honda ADV 150 dibekali fitur keselamatan Emergency Stop Signal (ESS) terdapat pada skuter matik (skutik), fitur ini akan aktif ketika motor melaju setidaknya dengan kecepatan 56 km/jam dan mengalami pengereman mendadak dengan deselerasi lebih dari 6,5 m/s.

Yamaha Aerox 155 ConnectedYamaha Aerox 155 Connected Foto: Agung Pambudhy

Selain itu kedua-duanya sudah memiliki sistem keyless, dibekali rem ABS pada cakram depan, power outlet 12 volt, panel instrumen digital, dan sama-sama sudah tersematkan teknologi menghemat bahan bakar. Jika Honda punya label Idling Stop System (ISS) sedangkan Yamaha dikenal Start Stop System, kondisi akan aktif saat mesin idling.

Tapi kalau bicara pengereman, Honda ADV 150 sudah terpasang cakram depan dan belakang. Sedangkan rem belakang All New Aerox Connected masih menggunakan drum brake alias tromol.

Body bongsor, lebih berat All New Aerox Connected atau Honda ADV?

Tak bisa dipungkiri, kedua motor ini memiliki desain bodi yang sporty, kokoh, dan kuat. Kalau dilihat-lihat lebih besar mana ya?

Honda ADV 150 diluncurkan secara World Premier pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, di ICE, BSD, Tangerang. Skutik ini dikatakan AHM sebagai skutik pertama Honda untuk segmen skutik penjelajah 150 cc, bahkan klaimnya akan membuka pasar baru.Honda ADV 150 Foto: Luthfi Anshori

Secara dimensi, Aerox juga memiliki sedikit perubahan. Jika generasi sebelumnya punya panjang 1990 mm, kini lebih pendek menjadi 1980 mm. Untuk lebar dan tinggi masih sama, yakni 700 mm x 1.150 mm. Selain itu bobot Aerox juga bertambah dari generasi sebelumnya. Untuk versi standar menjadi 122 kg naik 6 kg, dan varian ABS naik 7 kg, saat ini menjadi 125 kg.

Yamaha Aerox 155 ConnectedYamaha Aerox 155 Connected ABS Foto: Agung Pambudhy

Sedangkan Honda ADV150 punya dimensi lebih kecil dari aerox. Motor sporty dan adventure ini punya panjang 1950 mm, lebar 763 mm, serta tinggi 1,153 mm. Dilengkapi dengan windscreen yang fleksibel dan dapat diatur ketinggiannya.

Kaki-kaki

Untuk Aerox memang punya ukuran lebih besar, sama dengan generasi sebelumnya, All New Aerox Connected punya pelek berukuran 14 inci depan dan belakangnya diselimuti ban ukuran 110/80 untuk depan dan 140/70 untuk belakang. Sedangkan Honda ADV150 punya ban yang lebih ramping. Depan 110/80 ring 14, sementara belakang 130/70 ring 13.

Harga

Jika bicara harga, jelas All New Aerox Connected punya banderol lebih murah. Yamaha All New Aerox 155 Connected / ABS dijual seharga Rp 29.000.000 dan untuk All New Aerox 155 Connected seharga Rp 25.500.000.

Sedangkan Honda ADV150 saat ini dijual Honda ADV150 CBS Rp. 34.742.000 dan Honda ADV 150 ABS Rp. 37.805.000.

Keduanya tentu punya plus minus masing-masing. Kalau detikers lebih suka yang mana?




(riar/din)

Hide Ads