Eye Catching, Yamaha MT-15 Ini Dibikin Terbatas

Eye Catching, Yamaha MT-15 Ini Dibikin Terbatas

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Jumat, 24 Jul 2020 13:40 WIB
Warna Ngejreng Yamaha MT-15 Limited Edition
Yamaha MT-15 edisi terbatas. (Yamaha)
Bangkok -

Yamaha memperkenalkan motor sport naked MT-15 edisi terbatas. Motor ini meluncur di Bangkok, Thailand, dalam rangkaian acara Bangkok International Motor Show.

Yamaha MT-15 berkelir ngejreng ini diproduksi terbatas, tapi Yamaha tidak menyebutkan seberapa banyak MT-15 limited edition tersebut diproduksi.

Yang berbeda pada MT-15 edisi terbatas ini hanyalah warnanya. Motor ini mengombinasikan warna hijau muda, ditambah pelek kuning flourescent, dan garpu depan upside down (USD) emas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Secara mekanis, Yamaha MT-15 edisi terbatas ini tidak berubah. Yamaha MT-15 menggendong mesin 155 cc berpendingin cairan SOHC dengan variable valve actuation (VVA). Tenaga dari mesin itu disalurkan ke roda belakang melalui girboks enam percepatan.

Warna Ngejreng Yamaha MT-15 Limited EditionWarna Ngejreng Yamaha MT-15 Limited Edition Foto: Dok. Yamaha

Yamaha MT-15 ini sudah dilengkapi dengan assist and slipper clutch. Yamaha mengklaim tenaga MT-15 ini sampai 19 daya kuda pada 10.000 rpm dengan torsi maksimal 14,7 Nm pada 8.500 rpm.

ADVERTISEMENT

Di bagian depan, sepasang garpu terbalik atau suspensi USD menopang motor, sementara bagian belakang hadir dengan monoshock yang dapat diatur preload. Rem cakram hadir di depan dan belakang. Motor ini pakai pelek 17 inci dengan ban 110/70 dan 140/70.

Warna Ngejreng Yamaha MT-15 Limited EditionWarna Ngejreng Yamaha MT-15 Limited Edition Foto: Dok. Yamaha

Bahan bakar diangkut dalam tangki 10,4 liter. Bobot motor ini mencapai 133 kg dengan ketinggian kursi 810 mm.

Yamaha Thailand menjual MT-15 edisi terbatas dengan warna ngejreng tersebut seharga 98.500 baht. Jika dirupiahkan berarti sekitar Rp 45,4 juta.

Harga Yamaha MT-15 tersebut di Thailand berbeda cukup jauh dibandingkan dengan MT-15 yang dijual di Indonesia. Di Indonesia, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing membanderol MT-15 dengan harga Rp 36.930.000 on the road Jakarta. Spesifikasinya kurang lebih sama dengan MT-15 yang dijual di Thailand.




(rgr/din)

Hide Ads