Suzuki dikatakan tengah menyiapkan amunisi terbaru yang bakal terbungkus dalam GSX-S300. Kini tampilan terbaru motor versi 'telanjang' dari Suzuki ini muncul ke permukaan dan dipercaya tengah diuji untuk bisa dilepas ke pasar.
Dikutip visordown, kabar Suzuki tengah mempersiapkan GSX-S300 semakin santer terdengar setelah perusahaan patungan Suzuki di China, Changzhou Haojue Suzuki Motorcycle Co. kepergok tengah menguji Haojue DR300 di jalanan. Bahkan spekulasi semakin berkembang dan dipercaya bahwa Haojue DR300 akan diperkenalkan sebagai GSX-300 di luar China.
Kabar tersebut wajar saja muncul dan ramai dibicarakan, karena seperti yang diketahui Changzhou Haojue Suzuki Motorcycle Co. memang mendapat mandat dari prinsipal Suzuki untuk memproduksi dan menjadi basis produksi motor Suzuki dengan kapasitas mesin menengah atau kecil untuk bisa dikirim ke negara lain.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beralih ke spesifikasi yang diberikan Haojue DR300 atau GSX-S300 ini tidak kalah keren dibandingkan pesaingnya. Sebut saja dengan berbagai fitur yang disediakan seperti penggunaan lampu LED depan dan belakang, instrumen digital, mono shock preload-adjustable yang bisa diatur hingga 7 langkah.
![]() |
Belum lagi sistem keamanan terbaik juga ditawarkan, dengan memiliki dua piston calliper dengan cakram 298mm pada bagian roda depan dan bagian roda belakang menggunakan single piston. Tidak lupa agar lebih aman dan nyaman di jalanan sistem ABS dari Bosch juga akan menjadi fitur terbaik dari motor ini.
Soal tenaga penggerak Suzuki GSX-S300 ini dikatakan akan mengusung mesin All New twin-cylinder 298 cc liquid-cooled engine. Mesin ini percaya bakal mampu berlari hingga 29,23 PS di 8.500 rpm dan torsi akan mulai terasa pada 6.500 rpm.
Sayangnya Suzuki masih bungkam kapan akan benar-benar memperkenalkan model terbarunya ini.
(lth/rgr)
Komentar Terbanyak
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ternyata Gegara Ini Insinyur India Bikin Tikungan Flyover 90 Derajat