Hal tersebut diungkapkan langsung oleh General Marketing & Aftersales Yamaha Manufacturing Motor Indonesia (YIMM), M. Abidin di arena Sirkuit Internasional Sentul. Namun sayang dirinya enggan menyebut berapa angka yang berhasil terjual pada event 2 tahunan ini.
"Justru segmen konsumen ni kemarin waktu di IMOS 2018 jualannya juga lumayan, kaget juga, kok jualannya banyak banget, tapi saya nggak bisa bilang angkanya, lumayan menarik, dari semua yang dipamerkan (IMOS) Freego lumayanlah," kata Abidin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Kenapa Banyak Skuter Matik 125 cc Yamaha? |
Seperti yang sudah diberitakan detikOto sebelumnya, Yamaha Freego mengusung beberapa fitur unggulan untuk menyasar kostumernya. Seperti Smart Key System, layar Speedometer yang sudah digital, mesin berbalut Smart Motor Generator, teknologi Forged Piston & DiASil Cylinder, Stop & Start System, Electric Socket Power dan untuk tipe teratasnya sudah dibekali pengereman Anti-Lock Brake System.
FreeGo hadir dengan tiga tipe pilihan dan dijual dengan harga Rp. 18.500.000 OTR Jakarta untuk FreeGo standard, Rp.19.700.000 OTR Jakarta untuk FreeGo S, dan Rp.22.500.000 OTR Jakarta untuk FreeGo S ABS.
FreeGo punya beragam pilihan warna yang menarik. Matte Black, Metallic Red, Metallic Blue dan Metallic White untuk FreeGo standar. Untuk FreeGo S dan S-ABS tersedia dalam dua warna pilihan Matte Red dan Matte Grey.
Tonton juga Yamaha Freego
(riar/ddn)












































Komentar Terbanyak
Kemenangan Gila Pebalap Indonesia Kiandra di Barcelona: Start 24, Finis ke-1
Puluhan Motor Brebet Habis Isi Pertalite, Bahlil Bilang Begini
Perpanjang STNK Nggak Ribet Pakai KTP Pemilik Lama, Bea Balik Nama Dihapus