Berdasarkan data AISI yang diperoleh detikOto, Selasa (9/4/2018), penjualan sepeda motor pada Maret 2018 mengalami peningkatan dibanding bulan sebelumnya. Totalnya, pada Maret 2018 ada 535.371 unit motor baru yang didistribusikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penjualan sepeda motor pada Maret 2018 juga lebih baik dibanding Maret 2017. Sebagai pembanding, penjualan motor pada Maret 2017 hanya 473,896 unit.
Jika bicara periode kuartal pertama (Januari-Maret), penjualan motor kuartal pertama 2018 sedikit lebih baik dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Totalnya, sepanjang Januari-MAret 2018 ada 1.457.494 unit, naik dari 1.401.538 unit pada periode Januari-Maret 2017.
Baca juga: 10 Motor Paling Diburu di Awal 2018 |
Berikut hasil pencapaian penjualan sepeda motor anggota AISI bulan Maret 2018:
1. Honda: 384.187 unit
2. Yamaha: 133.126 unit
3. Kawasaki: 13.969 unit
4. Suzuki: 4.077 unit
5. TVS: 12 unit.
Total: 535.371 unit.
Di bawah ini data penjualan sepeda motor periode Januari-Maret 2018:
1. Honda: 1.069.296 unit
2. Yamaha: 341.544 unit
3. Kawasaki: 31.934 unit
4. Suzuki: 14.628 unit
5. TVS: 92 unit.
Total: 1.457.494 unit. (rgr/ddn)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah