Pebalap asal Spanyol yang didapuk menjadi rider Tim Suzuki di ajang MotoGP 2015 mendatang, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales, telah menyelesaikan latihan di sirkuit Valencia. Hasilnya, Tim Suzuki Moto GP mengaku puas terhadap mereka dan tunggangannya, Suzuki GSX-RR.
Seperti dilansir laman Suzuki Racing dan laman BT, Minggu (16/11/2014), Manager Tim MotoGP Suzuki, Davide Brivio, mengaku sangat senang dengan hasil tes sesi akhir yang dibukukan oleh kedua pebalap.
βSaya sangat gembira dengan hasil ini, dan saya melihat ada kemajuan yang besar dari dua pebalap baru kami,β tuturnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
βKami mendapatkan masukkan dari keduanya untuk (menyempurnakan performa) motor. Sehingga,motor lebih halus, performa semakin dahsyat dan mencoba menghindari berbagai risiko,β papar Brivio.
Sementara itu, Project Leader MotoGP Suzuki, Satoru Terada, mengatakan dirinya sangat bahagia karena kedua pebalap baru Suzuki itu tak cidera saat menjalani latihan. Dia mengaku juga terus melakukan penyempurnaan terhadap motor Suzuki GSX-RR agar mampu bertarung dengan para pesaing seperti Honda RC213V, Yamaha M1, serta Ducati Desmosedici saat berlaga di MotoGP 2015.
βKami telah melakukan penyempurnaan, misalnya sasis yang telah mendapatkan penyempurnaan setingan. Dan untuk sesi uji yang akan datang kami akan menyempurnakan setingan kelistrikanengine control,β ujarnya.
Seperti diketahui Suzuki telah menyatakan kembali ke arena MotoGP pada musim balap 2015. Sebelumnya, sejak 2011 lalu pabrikan ini absen dari kejuaraan tersebut.
(arf/arf)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk