Sebuah motor bermesin uap bernama Roper Steam Motorcycle produksi tahun 1894 diprediksi akan menjadi motor paling mahal yang pernah dilelang di dunia.
Motor ini akan dilelang di Las Vegas Premier Motorcycle Auction pada 12-14 Januari 2012 mendatang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lalu apa yang membuat motor ini akan berharga setinggi itu? Ternyata selain umurnya yang sudah terbilang sepuh, kelangkaan motor ini menjadi salah satu sebab. Sebab para pecinta motor dunia percaya kalau motor yang akan dilelang ini merupakan 1 diantara 2 motor yang diproduksi oleh Sylvester Roper dari Roxbury, Massachusetts.
Satu motor lainnya merupakan koleksi Smithsonian Institution yang dipamerkan di museum mereka.
Motor ini dipercaya dibangun dengan kerangka sepeda Columbia yang mampu mencapai kecepatan 40 mph atau sekitar 64,3 km/jam ketika dites pada bulan Mei tahun 1896 berkat mesin uap yang digendongnya.
Mampukah motor berusia 117 tahun ini menjadi motor termahal di dunia? Kita lihat saja bersama.
(syu/ddn)












































Komentar Terbanyak
Kemenangan Gila Pebalap Indonesia Kiandra di Barcelona: Start 24, Finis ke-1
Warga Rela Antre Panjang di SPBU Swasta, Ketimbang Isi Pertalite Was-was Brebet
Wuling Darion Meluncur di Indonesia: Ada EV dan PHEV, Harga Mulai Rp 356 Juta