Produsen mobil asal Boyolali, Jawa Tengah, Esemka secara mengejutkan muncul lagi setelah sempat 'hilang' dua-tiga tahun terakhir. Esemka dipastikan hadir di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2023.
Keputusan Esemka ikut IIMS 2023 memicu sejumlah tanya. Pertama, ini merupakan kali pertama mereka terlibat pameran otomotif. Kedua, kemunculan mereka berdekatan dengan tahun politik.
Perjalanan Esemka di Indonesia sendiri tak bisa dipisahkan dari politik. Sebab, meski ide awalnya digagas instansi pendidikan, namun proses pengembangan Esemka hingga akhirnya mendirikan perusahaan melibatkan sejumlah politisi di Indonesia, termasuk Presiden Jokowi.
![]() |
Humas PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) Sabar Budhi membenarkan, Esemka akan terlibat di IIMS 2023. Menurutnya, ini pengalaman pertama Esemka ikut pameran kendaraan berskala besar.
"Benar, kami ikut di IIMS tahun ini sesuai pemberitaan dari Dyandra," ujar Sabar Budhi kepada detikOto, dikutip Sabtu (4/2/2023).
Sayangnya, Sabar Budhi tak bisa menjawab pertanyaan lain, termasuk mengapa Esemka baru muncul menjelang tahun politik. Padahal, mereka sudah mulai menjual mobil sejak tiga-empat tahun lalu.
Esemka Sempat 'Hilang' saat Pandemi
Diketahui, Esemka saat ini hanya punya satu produk yang dijual di Indonesia, yakni pikap Bima. Kabarnya, setahun setelah diluncurkan, kendaraan niaga itu langsung terjual ratusan unit. Pembelinya kebanyakan dari kalangan UMKM, TNI, kementerian dan pengelola perkebunan di daerah-daerah.
![]() |
Namun, sejak pandemi melanda Indonesia, nama Esemka mendadak hilang. Padahal, mereka sebelumnya sempat disebut-sebut akan meluncurkan mobil baru dari berbagai model, mulai dari SUV, MPV, EV berbasis baterai, hingga supercar. Bukan hanya itu, akun media sosial mereka juga ikutan 'mati suri'.
Sebelumnya, Esemka acap mengupdate perkembangan pasar dan produk mereka melalui akun Instagram @esemkaindonesia. Sayangnya, aku itu terakhir kali mengunggah postingan pada Februari 2021 lalu. Bahkan, nomor telepon yang tercantum di biodata profil sudah tidak aktif.
Simak Video "Jadi Primadona di IIMS 2023, Berapa Banyak Jualan Esemka? "
[Gambas:Video 20detik]
(sfn/lth)
Komentar Terbanyak
Kapolri Soroti Pengawalan saat Macet: Sirine Melengking Itu Mengganggu
Kapolri Soroti Moge-Mobil Mewah Dikawal: Jangan Terobos Lampu Merah
Sering Diprotes Masyarakat, Kapolri Minta Patwal Lebih Selektif dan Tertib