Ada yang Baru di Mitsubishi Xpander 2023, Harga Naik Sedikit

ADVERTISEMENT

Ada yang Baru di Mitsubishi Xpander 2023, Harga Naik Sedikit

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Kamis, 22 Des 2022 20:33 WIB
Mitsubishi New Xpander
Mitsubishi Xpander (Foto: Muhammad Hafizh Gemilang/detikcom)
Jakarta -

Diam-diam Mitsubishi memberikan sentuhan baru pada low MPV andalannya, Mitsubishi Xpander. Kini, ada dua fitur baru pada Mitsubishi Xpander.

Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Tetsuhiro Tsuchida, mengatakan pihaknya menyematkan dua fitur baru pada Mitsubishi Xpander. Adapun dua fitur yang dimaksud adalah wireless charging dan penyaring udara pada AC.

"Benar, kami menyematkan beberapa peningkatan kepada model Mitsubishi Xpander tahun model 2023, dengan peningkatan AC filter untuk varian Ultimate (AT), Sport (AT/MT) dan Exceed (AT/MT)," kata Tsuchida dalam keterangan tertulisnya.

Dia mengatakan, peningkatan pada fitur AC dilakukan dengan menyematkan fitur Micron Air Filtration. Fitur itu berfungsi mengeleminasi partikel mikroskopis yang mungkin memiliki pengaruh negatif pada alergi dan kesehatan.

"Partikel ukuran 20-50µm seperti serbuk sari diserap dan dihilangkan dengan menggunakan media filter non-anyaman. Sirkulasi udara yang beredar di dalam kabin dapat terfilter secara lebih sempurna sehingga pengguna dapat lebih nyaman dan terlindungi," sambungnya.

Tak cuma itu, Mitsubishi Xpander juga menghadirkan fitur baru wireless charging untuk pengisian daya gadget. Namun, fitur ini hadir di tipe tertingginya.

"Varian Ultimate AT juga mendapatkan fitur wireless charging, untuk meningkatkan kenyamanan konsumen saat berada di dalam kabin dan berkendara," sebut Tsuchida.

Sisanya kurang lebih masih sama. Mitsubishi Xpander dibekali beberapa fitur unggulan seperti cruise control, kunci keyless dengan start stop button, tilt & telescopic steering, serta power outlet yang tersedia dari baris depan hingga belakang. Ada juga tombol pengaturan pada setir kemudi, headlight auto off saat mesin mati, dan auto lock yang dapat membuat mobil mengunci secara otomatis dalam waktu 30 detik. Ditambah, terdapat rem parkir yang sudah menggunakan Electric Parking Brake (EPB) dan Brake Auto Hold (BAH).

Sementara itu, Mitsubishi juga telah menyesuaikan harga Xpander. Kini, harga Mitsubishi Xpander naik Rp 1-2 juta. Untuk tipe Sport, Exceed, serta GLS harganya naik Rp 1 juta. Sementara tipe Ultimate CVT naik Rp 2 juta.

Daftar harga terbaru Mitsubishi Xpander dikutip dari situs resmi Mitsubishi, Kamis (22/12/2022):

  • GLS MT: Rp 254.400.000
  • GLS CVT: Rp 263.600.000
  • Exceed MT: Rp 267.700.000
  • Exceed CVT: Rp 276.900.000
  • Sport MT: Rp 291.050.000
  • Sport CVT: Rp 305.700.000
  • Ultimate CVTL Rp 307.100.000

Harga di atas berlaku on the road Jakarta selama Desember 2022. Harga Xpander dengan warna putih lebih tinggi Rp 1,5 juta.



Simak Video "Ini Dia bZ4X, Mobil Listrik Andalan Toyota di GIIAS 2022"
[Gambas:Video 20detik]
(rgr/din)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT