Mau Beli Toyota Alphard? Jangan Kaget, Segini Biaya Servisnya

Mau Beli Toyota Alphard? Jangan Kaget, Segini Biaya Servisnya

Dina Rayanti - detikOto
Senin, 04 Jul 2022 08:04 WIB
Toyota Alphard
Berapa ya biaya servis Toyota Alphard? Foto: Toyota Astra Motor
Jakarta -

Sebelum memutuskan membeli mobil, tentu ada beberapa biaya yang menjadi pertimbangan. Salah satunya adalah biaya perawatan. Umumnya, biaya perawatan menyesuaikan dengan harga mobil itu sendiri. Makin mahal, makin tinggi pula biaya perawatannya.

Mengambil contoh Toyota Alphard dengan harga mulai Rp 1.133.150.000 biaya perawatannya tentu akan lebih mahal ketimbang Avanza. Mengutip laman Toyota Astra Motor, untuk servis pertama hingga keenam biaya jasanya gratis.

Biaya perawatan baru dikenakan pada servis ketujuh atau 36 bulan atau 60.000 km. Berikut estimasi rincian biaya servis Toyota Alphard dari servis ke-7 hingga ke-11.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Servis ketujuh atau 60.000 km
Alphard 3.5 A/T: Rp 2.457.750
New Alphard 2.5 A/T: Rp 2.255.750

Servis kedelapan atau 70.000 km
Alphard 3.5 A/T: Rp 2.401.760
New Alphard 2.5 A/T: Rp 2.199.760

ADVERTISEMENT

Servis kesembilan atau 80.000 km
Alphard 3.5 A/T: Rp 5.793.640
New Alphard 2.5 A/T: Rp 5.196.640

Servis kesepuluh atau 90.000 km
Alphard 3.5 A/T: Rp 2.401.760
New Alphard 2.5 A/T: Rp 2.119.760

Servis kesepuluh atau 100.000 km
Alphard 3.5 A/T: Rp 6.992.750
New Alphard 2.5 A/T: Rp 5.127.250

Perlu dicatat, harga yang tertera di atas hanyalah perkiraan dengan menggunakan TMO 10W-40 dan sudah termasuk pajak. Tentunya bila ada penggantian komponen di luar jadwal pemeriksaan, bisa jadi biaya yang dikeluarkan pemilik mobil akan lebih besar lagi.

Adapun mulai servis ketujuh umumnya mobil akan mengalami penggantian gasket, oli mesin, dan saringan oli. Untuk komponen yang diperiksa antara lain aki, sasis, freon, kandungan gas buang, klakson, kondisi ban, lampu-lampu, minyak power steering, oli gardan, sistem pendingin mesin, saringan udara, suspensi depan dan belakang, tali kipas, serta wiper dan washer.




(dry/rgr)

Hide Ads