Mobil termurah di Indonesia saat ini hanya tersedia pada model Low Cost Green Car atau LCGC. Paling murah harganya dijual Rp 108 jutaan, yakni Ayla 1.0 D M/T. Sepanjang Januari - April 2022, bagaimana kiprah mobil LCGC?
Dikutip dari data wholesales (distribusi pabrik ke dealer) Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil LCGC pada April 2022 meningkat dari bulan sebelumnya. Pada bulan ini sudah terdistribusi 12.676 unit, sementara bulan sebelumnya mencapai 11.705 unit.
Daihatsu Ayla secara total kumulatif per April 2022 mengumpulkan angka 1.283 unit. Model terlarisnya Ayla 1.0 D+ M/T (361 unit) dan Ayla 1.0 X MT (360 unit).
Khusus Ayla tipe tanpa fitur AC dan Radio, yakni Ayla 1.0 D M/T sepanjang Januari - April 2022 terdistribusi 8 unit. Terbanyak pada bulan April dengan pengiriman 4 unit. Mobil ini jadi varian termurah dari LCGC yang dijual di Indonesia, harganya Rp 108,3 juta.
LCGC lima penumpang yang terlaris ialah Honda Brio Satya. Dalam laporan wholesales, sepanjang Januari - April 2022 sudah terkirim 13.749 unit. Sementara pada bulan April, Honda Brio Satya terdistribusi 3.723 unit.
Honda Brio Satya saat ini dijual dengan banderol termurah Rp 155,7 juta. Sementara tertingginya Brio Satya E CVT Rp 184 juta. Menariknya varian termahal yang paling laris atau Brio Satya E CVT dengan angka distribusi 2.397 unit pada April 2022.
Agya, yang juga meramaikan pasar LCGC lima penumpang turut menarik minat konsumen Indonesia. Sepanjang Januari - April 2022, Agya sudah terdistribusi sebanyak 5.823 unit. Khusus pada April terkirim 822 unit.
Model terlaris Agya jatuh kepada 1.2 GR Sport M/T. Pada April ini 50 persen atau 424 unit terdistribusi dari total keseluruhan Agya. Model ini dijual Rp 160,9 juta.
Selanjutnya mobil LCGC dengan kapasitas 7-penumpang. Saat ini hanya dua merek yang menjual, yaitu Daihatsu Sigra, dan Toyota Calya.
Daihatsu Sigra sudah mengumpulkan angka 13.950 unit sepanjang Januari - April 2022. Khusus bulan terakhir, Sigra mencatatkan angka 3.616 unit.
Model terlaris Sigra dipegang oleh Sigra 1.2 R M/T dengan angka penjualan wholesales 1.164 unit pada April 2022. Model ini dijual Rp 150,3 juta.
Selanjutnya, Toyota Calya sudah membukukan angka 10.207 unit sepanjang Januari - April 2022. Kiprah Calya pada bulan terakhir mencatatkan angka 3.232 unit.
Model yang paling laris dari Toyota Calya ialah 1.2 G M/T. Model ini saat ini dibanderol Rp 160,9 juta.
Simak Video "Pemerintah Akan Menaikkan Harga Mobil LCGC, Jadi Berat buat Masyarakat?"
[Gambas:Video 20detik]
(riar/lth)
Komentar Terbanyak
Melihat Deretan Mobil dan Motor Arteria Dahlan
Mobil Arteria Dahlan Sempat Bikin Heboh: Pakai Pelat Polri
Rossi Pernah Sebut Marquez 'Biang Masalah' di MotoGP, Kini Banyak yang Percaya?