Ferrari secara resmi meluncurkan logo khusus yang dibuat untuk menyambut perayaan ulang tahun ke-75. Tetap menghadirkan logo kuda jingkrak yang khas, namun lambing kuda tersebut kini punya ukuran lebih kecil dan berada di dalam sebuah lingkaran angka.
Dilansir dari Carscoops, pabrikan asal Italia ini telah memasuki usia yang ke-75 tahun pada 2022. Logo ini akan didedikasikan untuk mengenang sejarah Ferrari selama berkiprah di industri otomotif.
Logo spesial tersebut dibuat untuk mengenang pendiri Ferrari, Enzo Ferrari, saat dirinya membuka sebuah pabrik kecil di Maranello, Italia, pada tahun 1947. Maka dari itu, di samping logo bertuliskan '75' terdapat angka tahun 1947-2022, yang ditujukan untuk memperingati tonggak sejarah di masa lalu. Sementara logo kuda jingkrak khas Ferrari berada di dalam setengah lingkaran dari angka 5.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
John Elkann selaku Ketua Ferrari mengungkapkan, logo spesial tersebut menggambarkan bagaimana kesuksesan Ferrari di dunia otomotif. Selain itu, Ferrari juga membuat sebuah video yang menampilkan patung mosaik untuk memperingati hari jadi Ferrari yang ke-75 tahun.
"Ini adalah simbol semangat Ferrari yang dibagikan di sini, di Maranello, oleh semua keluarga kami di seluruh dunia. Itu mencerminkan esensi dari siapa kita, selama 75 tahun terakhir dan masa depan kita. Ini adalah simbol perusahaan yang seperti yang pernah dikatakan Enzo Ferrari - di atas segalanya, terbuat dari manusia," kata John Elkann.
![]() |
Tidak diketahui secara pasti apakah di tahun ini Ferrari juga akan meluncurkan mobil edisi spesial dalam menyambut perayaan ke-75 tahun. Sejauh ini, Ferrari baru merilis logo spesial saja.
Namun saat perayaan ulang tahun Ferrari ke-70 pada 2017 silam, perusahaan meluncurkan sebanyak 350 supercar edisi spesial yang datang dari berbagai macam model, salah satunya adalah LaFerrari Aperta yang hanya diproduksi sebanyak 210 unit di seluruh dunia.
(lth/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Biaya Tes Psikologi Naik, Perpanjang SIM Bakal Keluar Duit Segini