Xpander Adopsi Suspensi Pajero Sport, Disebut Lebih Nyaman

Xpander Adopsi Suspensi Pajero Sport, Disebut Lebih Nyaman

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Minggu, 19 Des 2021 18:41 WIB
Mitsubishi Xpander Disiksa Seperti Mobil 4x4
Xpander kini mengadopsi suspensi ala Pajero Sport. Foto: Dok. Mitsubishi
Jakarta -

PT Mitsubishi Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah meluncurkan Mitsubishi Xpander facelift. Tak cuma memperbarui tampilan eksterior dan penggunaan CVT, Mitsubishi juga membuat Xpander terbaru lebih nyaman.

Mitsubishi menyebut, kenyamanan Xpander kini telah ditingkatkan dengan kekedapan suara dan karakter suspensinya. Kekedapan kabin ditingkatkan dengan mengoptimalkan insulasi suara untuk memberikan rasa nyaman berkendara. Sementara peningkatan suspensi dilakukan dengan tuning terbaru sehingga menghasilkan pengendalian dan stabilitas yang lebih nyaman untuk pengendaraan yang lebih stabil di jalan yang kasar.

"Seperti yang disebutkan tadi ada perubahan suspensi dan transmisi. Perubahan itu didasarkan pada kebutuhan dan saran konsumen. Tujuannya untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik dan nyaman serta efisiensi tinggi. Perubahan dari suspensi dilihat dari ukuran shock absorber belakang yang lebih tinggi, diambil dari Pajero Sport," kata Eichiro Hamazaki, Director of Aftersales Division PT MMKSI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Berkat perubahan ini menghasilkan driving yang lebih nyaman, stabil di jalan yang kurang halus dan kasar dan sesuai dengan kondisi jalan di Indonesia," klaimnya.

Adapun perubahan pada Xpander facelift ini meliputi eksterior, interior, fitur sampai transmisinya. Dari segi eksterior, Xpander facelift kini punya lampu LED T-Shape. Di belakang pun ada lampu LED T-Shape tail light.

ADVERTISEMENT

Ruang interior memiliki total 19 ruang penyimpanan. Pembaruan interior pada Xpander antara lain New Horizontal Axis Design Dashboard dengan lapisan material lembut, New Interior Color & Accent, panel AC digital, head unit layar sentuh 8 inchi dengan Smartphone Linked Display Audio (SDA), desain cluster meter baru, desain setir baru dengan Audio Steering & Hands Free Switch, garnish AC belakang, Instrument Panel & Door Trim baru dengan Soft Pad, armrest dengan cup holdet belakang, USB Port untuk kursi belakang, Keyless dan Start Stop Button, serta Cruise Control.

Xpander terbaru dibekali Dual SRS Airbags, struktur RISE body, Seatbelt dengan ELR 3 titik dan ISO-FIX child seating fixing bar, kunci otomatis dengan sensor kecepatan, electric parking brake dengan brake auto hold, ASC, ABS-EBD dengan brake assist, ESS, Hill Start Assist.

Mitsubishi Xpander hadir dengan transmisi CVT. Transmisi CVT dipadukan dengan mesin 1.5L MIVEC DOHC 16 Valve dengan spesifikasi Euro4, yang menghasilkan output maksimum 105 PS pada 6.000 RPM dengan torsi 141 N.m pada 4.000 RPM.




(rgr/din)

Hide Ads