Pajero Sport Facelift Mendarat di RI, Apa Bedanya dengan Versi Thailand?

Pajero Sport Facelift Mendarat di RI, Apa Bedanya dengan Versi Thailand?

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Rabu, 17 Feb 2021 09:12 WIB
Mitsubishi Pajero Sport Facelift 2021
Pajero Sport 2021. Foto: Dok. MMKSI
Jakarta -

Mitsubishi Pajero Sport facelift 2021 resmi meluncur di Indonesia. Pajero Sport versi facelift ini sebenarnya sudah meluncur sejak 2019 lalu di Thailand. Namun, Mitsubishi baru membawa Pajero Sport facelift ke Indonesia tahun ini.

Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengatakan, secara umum spesifikasi Pajero Sport 2021 yang dijual di Indonesia dengan yang di Thailand sama.

"Namun kami ada perbedaan sedikit fitur yang berbeda untuk menyesuaikan konsumen di Indonesia. Misalnya sunroof di Dakar Ultimate 4x4 dan Ultimate 4x2 Dakar. Ini jadi daya jual tinggi sehingga tampil lebih sporty dan berkelas. Sesuai dengan gaya hidup yang aktif," kata Irwan dalam peluncuran Mitsubishi Pajero Sport facelift secara virtual, Selasa (16/2/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mitsubishi Pajero Sport FaceliftMitsubishi Pajero Sport Facelift Foto: Dok. MMKSI

Sama seperti Pajero Sport facelift yang meluncur di Thailand sejak 2019 lalu, Mitsubishi Pajero Sport Facelift 2021 ini juga bisa terkoneksi dengan ponsel. Dengan memasang aplikasi Mitsubishi Remote Control di ponsel, pemilik Pajero Sport terbaru bisa mengoperasikan berbagai fungsi mobil.

Mitsubishi Pajero Sport FaceliftMitsubishi Pajero Sport Facelift punya fitur electric tailgate dengan kick sensor. Foto: Dok. MMKSI

"Mitsubishi Remote Control, fitur pertama dan terbaik di kelasnya. Memberikan kemudahan bagi Anda untuk pengoperasian power tail gate, mencari posisi kendaraan saat terparkir, vehicle information, dan fungsi lain pengoperasian kendaraan," ujar Irwan.

ADVERTISEMENT

Selain itu, Irwan menambahkan Pajero Sport telah dibekali beberapa fitur safety. Fitur-fitur keselamatan yang ada pada Pajero Sport 2021 antara lain Forward Collision Mitigation (FCM), Ultrasonic Miss-acceleration Mitigation System (UMS), Blind Spot Warning - Lane Change Assist (BSW-LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Electric Parking Brake (EPB), Brake Auto Hold (BAH).

Tidak hanya itu fitur keamanan seperti 7 SRS Airbag, Active Stability & Traction Control (ASTC), Anti-lock Braking System, Electronic Brake Distribution, Brake Assist, telah disematkan juga didukung oleh teknologi RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) body, dan Rigid Lightweight body.

Untuk mematuhi peraturan baru, Pajero Sport facelift ini juga sudah dilengkapi alat pemadam api ringan (APAR). "Kami sudah melengkapinya dengan APAR ini sesuai dengan regulasi pemerintah yang berlaku sejak Januari 2021," ucap Irwan.

Irwan menyebut, pihaknya sudah mulai mendistribusikan Pajero Sport facelift ke dealer-dealer. Jadi, konsumen sudah bisa langsung memesan Pajero Sport 2021 ini.

Simak video Perkenalkan Nissan Magnite SUV Murah Bermesin Turbo':

[Gambas:Video 20detik]



Sementara itu, Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Naoya Nakamura, mengatakan sejak tahun 2017 pihaknya sudah merakit Pajero Sport di pabriknya di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

"Kami selalu berupaya mempersiapkan produk yang terbaik buat konsumen kami dengan kualitas terbaik dan fitur tercanggih. Model ini hadir dengan desain yang baik berkualitas tinggi, interior terbaik, mobil ini dirancang untuk memberikan pengalaman dan petualangan terbaik sehari-hari buat konsumen," katanya.

Mitsubishi Pajero Sport Facelift 2021Desain belakang Mitsubishi Pajero Sport Facelift 2021 yang lebih segar. Foto: Dok. MMKSI

"Penyegaran di model baru ini menurut kami adalah momen yang tepat untuk mengenalkan ke masyarakat Indonesia. Teknologi baru dan kelebihannya cocok dengan apa yang dibutuhkan masyarakat saat ini," ujar Nakamura menjawab pertanyaan kenapa baru sekarang Mitsubishi Pajero Sport facelift hadir di Indonesia setelah diluncurkan di Thailand sejak 2019.

Dia juga menegaskan bahwa Pajero Sport model sebelum facelift di dealer tersisa sedikit. Menurutnya, stok Pajero Sport lama akan digantikan dengan Pajero Sport 2021.

"Penjualan Pajero Sport yang lama akan didorong dengan strategi yang adaptif dan pembiayaan leasing yang menarik, aktivitas online dan pameran di mall," ucapnya.

MMKSI mengumumkan harga Pajero Sport 2021 mulai dari Rp 502,8 juta. Berikut detail harga on the road Jabodetabek Mitsubishi Pajero Sport facelift 2021:

- Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2 MT: Rp 502,8 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2 AT: Rp 517,8 juta
- Mitsubishi Pajero Sport GLX 4x4 MT: Rp 567,8 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4x2 AT: Rp 575,7 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Ultimate 4x2 AT: Rp 624,7 juta
- Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 AT: Rp 733,7 juta.

"Dengan harga ini, Anda akan mendapatkan garansi kendaraan sampai dengan 100.000 km atau 3 tahun, free biaya jasa service dan suku cadang sampai dengan 50.000 km atau 4 tahun yang termasuk dalam paket penjualan," ujar Irwan.


Hide Ads