Xpander Terbakar di Surabaya, Mitsubishi Masih Investigasi

Xpander Terbakar di Surabaya, Mitsubishi Masih Investigasi

Ridwan Arifin - detikOto
Rabu, 16 Des 2020 11:07 WIB
Mitsubishi Small MPV
Ilustrasi Mitsubishi Xpander (Dadan Kuswaraharja/detikOto)
Jakarta -

Satu unit mobil multi purpose vehicle (MPV) Mitsubishi Xpander terbakar di Surabaya, Senin (14/12). Pihak Mitsubishi masih menginvestigasi penyebab asal muasal api di Xpander tersebut.

"Masih diinvestigasi tim," ujar Head of PR & CSR Dept Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Aditya Wardani kepada detikcom melalui pesan singkat, Rabu (16/12/2020).

Terbakarnya Mitsubishi Xpander ramai dan dibagikan di media sosial Facebook. Peristiwa itu terjadi Senin (14/12) sekitar pukul 19.19 WIB di Bumi Marina Mas Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada unggahan itu dijelaskan penyebab mobil terbakar diduga mengalami korsleting listrik dan mobil terbakar di bagian depan. Api berhasil dipadamkan oleh satu unit pemadam kebakaran, dan kondusif pada pukul 19.45 WIB. Dalam foto terlihat asap mengepul dan mobil sedang ditangani petugas untuk memadamkan api.

Saat ini MMKSI masih mengumpulan informasi dan berkomunikasi dengan dealer Surabaya untuk mengetahui penyebab terbakarnya Mitsubishi Xpander tersebut.

ADVERTISEMENT

"Sejak peristiwa, tim MMKSI sudah berkomunikasi intensif dengan diler resmi Mitsubishi Motors di Surabaya untuk mengumpulkan informasi yang lebih lengkap, dan bila diperlukan tim kami akan melakukan investigasi lebih lanjut di sana," jelasnya.


Berdasarkan investigasi yang dilakukan Mitsubishi, ditemukan sekumpulan kabel yang tidak standar menempel dekat aki mobil. Sehingga diputuskan bahwa Xpander sudah lakukan modifikasi. Peristiwa terbakarnya Mitsubishi Xpander bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya pada Oktober 2018 lalu, Xpander terbakar di Riau.

"Investigasi sudah dijalankan dan ternyata mobil sudah di modifikasi. Tim menemukan kabel yang tidak standar dan menempel di bagian aki mobil," jelas Deputy Group Head Planning & Communication MMKSI, Intan Vidiasari di Jakarta, Rabu (3/10/2018).




(riar/din)

Hide Ads