Tren mobil listrik menyetrum Honda, pabrikan Jepang ini akan menambah varian baru di jejeran elektrifikasi. CR-V Plug In Hybrid (PHEV) dan satu mobil listrik lainnya akan diumumkan dalam ajang Beijing Motor Show 2020.
Dalam siaran persnya, Honda Motor (China) Investment Co, Ltd mengumumkan akan membawa CR-V PHEV, dan satu mobil listriknya pada gelaran Beijing International Automotive Exhibition yang dimulai pada 26 September - 5 Oktober 2020.
"Pameran mobil di stan Honda akan mencakup pemutaran perdana mobil konsep di dunia yang menunjukkan arah model produksi massal masa depan dari EV pertama merek Honda yang akan diperkenalkan di Cina," tulis Honda dalam keterangan resminya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendaraan konsep yang belum disebutkan namanya ini akan melakukan premier dunianya di Beijing. Honda membocorkan sedikit desainnya menggunakan teaser olah digital. Dalam gambar itu ujung depan mobil yang menampilkan lampu depan LED ramping yang disatukan oleh strip lampu LED yang di bawahnya terdapat logo Honda besar yang menyala.
Seperti disinggung sebelumnya, Honda akan membawa CR-V PHEV -- kendaran pertama Honda yang mengusung plug in hybrid yang akan diperkenalkan di pasar China.
Selain itu, berbagai jenis model berlistrik akan dipamerkan juga. Misalnya saja pada booth Acura akan mencakup berbagai model produksi massal, sedangkan booth sepeda motor Honda akan menampilkan model-model sepeda motor FUN dari Honda.
Di Indonesia Honda masih terlihat diam-diam saja ketika beberapa kompetitor gencar memperkenalkan mobil listriknya. Secara global, Honda memang sudah memiliki berbagai jenis kendaraan elektrifikasi mulai dari hybrid seperti HR-V hybrid yang sudah dijual di beberapa negara, listrik murni seperti Honda e, sampai hidrogen Honda Clarity FCV
Terbaru, Honda Jazz versi Hybrid di Tokyo Motor Show 2019. Terkait Jazz hybrid beberapa waktu yang lalu Business Innovation and Marketing & Sales Director HPM, Yusak Billy mengatakan masih menunggu perkembangan pasar hybrid di Indonesia ke depan.
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Cerita di Balik Polisi Kawal Mobil Pribadi Diprotes Pemobil Lain
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar