"Kali ini kami bisa menghadirkan generasi kedua dari Range Rover Evoque ke Jakarta, Indonesia. Ini langkah evolusi dan juga langkah revolusioner dari teknologi mobil ini," ujar Brand Director Jaguar Land Rover, Jentri Izhar dalam peluncuran New Range Rover Evoque di Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (2/8/2019).
Keunggulan yang ditekankan oleh Jentri pada compact SUV ini adalah kemampuan menjelajah berbagai situasi jalan, mulai dari bebatuan hingga banjir sedalam 600 mm melalui fitur Wade Sensing.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mobil diklaim bisa melaju di medan apa saja Foto: Rifkianto Nugroho |
"Range Rover dikenal dengan kemampuan offroadnya. Nggak ada mobil di segmen ini yang bisa melebihi kemampuan melewati air setinggi 600 mm ini," jelas Jentri.
Secara tidak langsung kemampuan ini juga telah meningkat dari model sebelumnya yang hanya mencapai 500 mm. Mobil ini sudah dapat dipesan di jaringan Jaguar Land Rover dengan estimasi waktu delivery selama 5-6 bulan yang dikirim langsung dari Inggris. Untuk stoknya yang diterima Indonesia tahun ini adalah 15 unit dan setengahnya sudah dipesan pembeli.
Range Rover Evoque 2019 Foto: Rifkianto Nugroho |
Dikarenakan mobil ini dibeli dengan personalisasi penuh dari konsumen, New Range Rover Evoque memiliki harga relatif yang dimulai dari Rp 1,7 miliar.
"Harga mulai dari Rp 1,7 miliar off the road. Itu karena tergantung dari kostumisasi spesifikasi oleh konsumen. Indonesia hanya dapat 15 unit sampai akhir tahun ini dan setengahnya sudah ada pembelinya. Kalau pesan sekarang unit yg dia inginkan customize bisa 5-6 bulan ordernya," tutup Jentri.
(rip/ddn)












































Mobil diklaim bisa melaju di medan apa saja Foto: Rifkianto Nugroho
Range Rover Evoque 2019 Foto: Rifkianto Nugroho
Komentar Terbanyak
Ketemu Fortuner Berstrobo Arogan di Jalan, Viralin!
Perang Harga Mobil China di Indonesia: Merek Lain Dibikin Ketar-ketir
Viral Bocah 9 Tahun di Makassar Dapat Hadiah Ultah Lamborghini Revuelto Rp 23 M