"Namanya cukup All New Livina saja," ujar Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia Isao Sekiguchi kepada wartawan di Jakarta.
Apa nanti ada varian yang Grand dari Livina? "Hehehe, tidak ada komentar untuk produk-produk di masa depan," kilahnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Bos Nissan Ogah Sebut Livina Mirip Xpander |
Nissan Livina meski memiliki kesamaan platform mulai dari mesin dan transmisi sampai sasisnya, tetap memiliki perbedaan dengan Xpander. Selain grille oktagonal yang menyatu jadi satu, lampu LED di depan menjadi pembeda fisik bagian depan.
Tak ada lengkungan ala kumis baplang Xpander dari bagian bawah bemper ke samping lampu. Berganti dengan desain grille V ala Nissan yang diakhiri dengan lampu LED berbentuk bumerang. Grille diperkuat dengan logo Nissan yang bulat di bagian tengah.
"Bagian depan ini paling mahal investasinya, sampai didesain sendiri oleh Chief Designer Nissan," ujar Sekiguchi.
Foto: Rifkianto Nugroho |
Nissan juga mengubah bagian kap mesin menjadi lebih berundak-undak. Lampu belakangnya pun berbeda dengan Xpander. Pada Livina, desain stop lampnya mirip dengan bumerang, selaras dengan desain lampu LED di bagian depan.
Foto: Rifkianto Nugroho |
(ddn/rgr)












































Foto: Rifkianto Nugroho
Foto: Rifkianto Nugroho
Komentar Terbanyak
Puluhan Motor Brebet Habis Isi Pertalite, Bahlil Bilang Begini
Perpanjang STNK Nggak Ribet Pakai KTP Pemilik Lama, Bea Balik Nama Dihapus
Banyak Motor Brebet usai Isi Pertalite, Ini Kata Pertamina