Pasar mobil sport Jepang saat ini diramaikan oleh mobil-mobil seperti seperti Nissan dengan 370Z dan GT-R, Subaru WRX STI dan BRZ, Honda Civic Type R dan NSX, Mazda MX-5 dan RX-9 terbaru yang akan diperkenalkan. Dan kini segmen itu bakal semakin seru dengan adanya kabar Toyota yang tengah menyiapkan Celica terbaru untuk bisa menemani Toyota 86. Demikian seperti dilansir autoevolution, Selasa (19/9/2017).
Surat pengujian Toyota Celica Foto: Pool (Autoevolution) |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ilustrasi Toyota 86 terbaru Foto: Pool (Autoevolution) |
Ada dua prediksi terkait kelahiran Celica. Pertama Celica akan menjadi nama baru untuk mobil sport 86 generasi kedua yang masih menggunakan mesin boxer dari Subaru. Prediksi kedua adalah mobil akan menjadi nama untuk mobil sport pengganti Supra yang dikembangkan bersama BMW. Namun Celica generasi ke-8 ini kabarnya akan mengusung sistem penggerak belakang atau RWD.
Ilustrasi interior Toyota 86 Foto: Pool (Autoevolution) |
Jika Otolovers ingat, beberapa tahun lalu Toyota memperlihatkan mobil konsep S-FR. Akan sangat keren jika mobil ini diproduksi Toyota, meski versi produksinya belum tentu dinamakan Celica karena S-FR tergolong kecil, tapi mobil bisa saja menjadi pesaing yang hebat untuk mobil Mazda MX-5 yang mendominasi di segmennya. (lth/ddn)












































Surat pengujian Toyota Celica Foto: Pool (Autoevolution)
Ilustrasi Toyota 86 terbaru Foto: Pool (Autoevolution)
Ilustrasi interior Toyota 86 Foto: Pool (Autoevolution)
Komentar Terbanyak
Kemenangan Gila Pebalap Indonesia Kiandra di Barcelona: Start 24, Finis ke-1
Warga Rela Antre Panjang di SPBU Swasta, Ketimbang Isi Pertalite Was-was Brebet
Wuling Darion Meluncur di Indonesia: Ada EV dan PHEV, Harga Mulai Rp 356 Juta