Nissan Pede Jadi Pemimpin Pasar Taksi Listrik

Nissan Pede Jadi Pemimpin Pasar Taksi Listrik

M Luthfi Andika - detikOto
Rabu, 12 Jul 2017 09:50 WIB
Nissan Pede Jadi Pemimpin Pasar Taksi Listrik
Mobil listrik Nissan Leaf dipamerkan di North American International Auto Show. Foto: REUTERS/Mark Blinch
Tokyo - Produsen otomotif asal Jepang, Nissan dengan percaya diri mengatakan, bahwa mereka bisa menjadi pabrikan yang paling banyak menjual taksi listrik.

Dilansir Inautonews, Rabu (12/7/2017), pernyataan ini disampaikan setelah ada persaingan ketat Nissan dengan produsen asal China BYD untuk melahirkan taksi listrik.

Pernyataan Nissan ini tidak main-main, Nissan langsung membuktikan dengan penjualan taksi Leaf dan Van e-NV200 yang telah terjual banyak di seluruh dunia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebagai catatan Nissan telah menjual mobil listrik mereka di Eropa hingga 500 unit.. Tidak sampai di situ dua mobil listrik Nissan ini juga telah dijual di 26 negara di 113 kota yang tersebar di seluruh dunia.

Diantaranya di Spanyol, Belanda, Hungaria, Inggris, Yordania, Meksiko dan Polandia. Bahkan di negara-negara tersebut sudah diputuskan untuk lebih memfokuskan untuk bisa memperbanyak taksi listrik. Karena dengan memilih taksi listrik, hal ini bisa mengurangi emisi gas buang, lebih efisien dan perawatan yang murah.

Pencapaian ini dirasa wajar, karena Nissan sudah menjual mobil listrik sejak 2013 dengan Nissan Leaf-nya. (lth/rgr)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads