Jakarta -
Film Transformers diketahui menggunakan mobil-mobil canggih di beberapa seri filmnya. Tak terkecuali di seri terbaru film fiksi itu, Transformers: The Last Knight.
Pada saat peluncuran perdana film yang dilakukan di Leicester Square beberapa hari lalu, mobil-mobil yang berada di dalam film ikut dipajang.
Seperti terlihat dari akun Instagram ParamaountUK yang mem-
posting foto mobil dan motor yang menjadi 'bintang film' Transformers terbaru ini. Apa saja mobil-mobil itu dan bagaimana profilnya? Berikut ulasan soal beberapa mobil keren di film Transformers.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lamborghini Centenario merupakan supercar baru dari Italia. Mobil ini dilahirkan untuk menghormati 100 tahun sang pendiri, Ferruccio. Lamborghini Centenario pun menjadi bintang film Transformers: The Last Knight.
Dibangun di atas platform Lamborghini Aventador, tampilan berbeda terlihat pada model ini dibandingkan Aventador model standar.
Kabarnya Centenario hanya tersedia 40 unit di seluruh dunia, yang terdiri dari 20 unit tipe coupe dan 20 unit tipe roadster. Satu di antaranya tampil di film Transformers: The Last Knight.
Mobil super ini menggendong mesin V12. Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 770 daya kuda.
Jika dibandingkan dengan Aventador, mobil ini memiliki bobot yang lebih ringan karena material serat karbon yang digunakan juga ringan.
Tak ketinggalan mobil sport dari pabrikan Jerman, Mercedes-Benz AMG GT R. Mercedes-AMG GT R tampil untuk berperan sebagai autobot bernama Drift yang sebelumnya dibintangi oleh Bugatti Veyron.
Mercedes-AMG GT R yang dimodifikasi Bay untuk keperluan film akan menggunakan 'baju' berwarna hitam dengan aksen garis berwarna merah. Tak lupa GT R juga akan tampil dengan pelek baru.
Tampilan itu tentu saja berbeda dengan Mercedes-AMG GT R yang baru diluncurkan beberapa waktu lalu. Kental dengan warna hijau, mobil sport tersebut mengusung mesin biturbo V8 4.0 liter yang mampu menyemburkan 577 tenaga kuda.
Ford Mustang kembali membintangi film Transformers: The Last Knight. Muscle car dari Ford ini bertugas sebagai 'Barricade' yang akan menjadi 'polisi jahat'.
Barricade pertama kali dirilis pada film Transformer pertama yang diproduksi 2007. Di film itu, Barricade juga terlibat pertarungan dengan Bumblebee atau Chevrolet Camaro.
Barricade masih menggunakan mobil Ford Mustang Saleen. Sama seperti Bumblebee, Mustang Saleen pada film Transformers terbaru juga telah diperbarui.
Selain menggunakan mobil versi terbaru, Mustang ini dilengkapi lagi dengan bodi kit, kap yang besar dan sayap belakang.
Halaman Selanjutnya
Halaman
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar