Dilansir autoevolution, Minggu (26/2/2017), dari sebuah studi yang dilakukan Auto Nation, disebutkan Chevrolet merupakan merek mobil yang paling sering berada dalam lirik lagu yang dibuat para pencipta lagu.
Posisi kedua diisi Mercedes-Benz dan Cadillac mengisi tiga besar. Melengkapi 5 besar ada Jeep dan Dodge kemudian ada Ford, Lincoln, Honda, Buick, bahkan Mitsubishi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di tahun 70 dan 80 an, Chevrolet merebut posisi pertama. Setelahnya, Mercedes-Benz menjadi yang dominan selama hampir 3 dekade.
Kepopuleran merek Jerman seperti Mercy terlihat di musik-musik pada genre hip hop dan rap. Dimana sekitar 10 musisi papan atas menyelipkan merek Mercy pada setiap lirik lagu yang mereka nyanyikan.
Chevrolet justru menempati posisi ketiga sejak tahun 2000-an namun musisi masih terus menyebut liriknya, yang membuat Chevy semakin terkenal.
Musisi yang paling sering memasukan merek mobil dalam liriknya antara lain The Game, Lil'Wayne, Jay-Z, Insane Clown Posse, Big Tymers, dan Eminem berada di posisi keenam. Jika dilihat semuanya berasal dari genre hip hop. (dry/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!