Mesin diesel memang terkenal dengan konsumsi BBM yang lebih irit dibanding mesin bensin, tapi harga jualnya lebih mahal. Jadi menurut Jonfis, pada akhirnya konsumen tetap akan membayar lebih mahal.
"Sekarang keunggulan diesel apa, diesel lebih mahal, berapa juta, bagi aja sama bensin berapa liter, berapa tahun dia bisa pakai otomatis perpanjang STNK lebih mahal, harga jual lebih mahal," kata Jonfis di Badung, Bali di sela-sela test drive Honda Mobilio.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Chevrolet Indonesia adalah yang pertama merilis mobil Low MPV Spin diesel, sebelum akhirnya produksinya dihentikan. Suzuki kemudian akan membuat mesin diesel Ertiga Hybrid. Namun Ertiga lebih unik karena menggunakan sistem mild hybrid Suzuki.
Penguasa mobil Low MPV Indonesia, Toyota sampai sejauh ini belum berniat merilis Avanza bermesin diesel.
(ddn/ddn)












































Komentar Terbanyak
Katanya Jakarta-Bandung Lewat Tol Japeksel Cuma 45 Menit, Ternyata...
Banyak yang Nggak Sadar, Tiap Beli Bensin Pasti Bayar Pajak
Operasi Zebra Digelar Pekan Depan, Ini Pelanggaran yang Jadi Incaran