Mobil pun diberikan fitur yang melimpah. Nah kali ini, detikOto coba mengupas satu persatu fitur apa saja sih yang menjadikan mobil berbanderol mulai Rp 2 miliaran rupiah ini.
1. Desain
|
|
Sehingga keseimbangan antara kenikmatan berkendara dan kenyamanan hadir dalam sedan mewah yang sempurna ini.
Dengan struktur serta bagian depan kendaraan yang tegas, BMW Seri 7 memancarkan kesan kokoh. BMW Seri 7 ini merupakan kendaraan BMW pertama dengan Active Kidney Grille yang meliputi kontrol katup udara yang terlihat.
Katup udara tersebut hanya terbuka ketika ada peningkatan dalam kebutuhan pendinginan, meningkatkan kedinamisan kendaraan, menekan emisi CO2, serta memberikan tampilan depan yang lebih mencolok berkat peningkatan jumlah bilah pada BMW Kidney Grille. Selain kondisi tersebut, katup udara selalu dalam keadaan tertutup.
Lampu depan memanjang hingga ke grille, sedangkan grafik cahaya dari dua lampu depan bundar khas BMW mendatar di tepi atas dan bawah, memberikan tampilan tegas pada kendaraan, hadir dengan teknologi full-LED.
2. Interior bak dalam kabin pesawat VIP
|
|
Suasana yang modern dan mewah berikan kenikmatan berkendara serta rasa nyaman tak tertandingi. Panel kontrol pada konsol tengah dibingkai permukaan kayu halus atau aluminium, sama seperti strip trim interior.
Baik trim maupun pinggiran krom dari panel instrumen yang memisahkan keduanya dibuat secara khusus untuk setiap kendaraan, oleh karenanya, dimensinya selaras hingga ke milimeter terdekat.
Pada BMW Seri 7, monitor dari sistem operasi iDrive hadir dengan Touch Display untuk pertama kalinya.
Ini berarti pengguna dapat mengoperasikan sistem ini dengan cara yang sama seperti perangkat elektronik modern lainnya. Selain menggunakan iDrive Controller untuk mengontrol sistem tersebut dengan cara yang familar, seluruh fungsinya juga dapat dipilih dan diaktifkan dengan menyentuh permukaan layar.
Fitur baru lainnya untuk fungsionalitas sistem iDrive adalah BMW Gesture Control, yang diperkenalkan untuk pertama kalinya.
Gerakan tangan, yang terdeteksi oleh sensor 3D, mengontrol fungsi-fungsi infotainment secara sangat intuitif dan mudah digunakan. Fitur ini dapat digunakan untuk sejumlah fungsi, termasuk mengendalikan volume dalam aplikasi audio dan menerima atau menolak panggilan telepon masuk tanpa menyentuh layar.
3. Mobil Bos dengan Sky Lounge Panorama glass roof.
|
|
Ada enam varian warna pilihan yang berbeda untuk efek pencahayaan, yang dapat dipilih pada menu iDrive. Selain itu, terdapat juga Welcome Light Carpet yang menghasilkan grafik-grafik pencahayaan yang mencolok di area masuk/keluar.
Terlebih lagi, kompartemen penumpang belakang dari BMW Seri 7 dilengkapi dengan Ambient Highlight. Sumber cahaya yang ditata secara vertikal di area pilar-B menerangi kompartemen belakang dengan efek yang menakjubkan. Intensitas pencahayaan dapat diatur dengan sensor kontak, serta dari menu iDrive atau BMW Touch Command.
BMW Seri 7 hadir dengan atap kaca Panorama dua-bagian dengan bagian depan yang dapat dibuka. Untuk lebih menonjolkan suasana eksklusifnya, BMW 740Li Pure Excellence dilengkapi dengan atap kaca Sky Lounge Panorama yang unik di segmen sedan mewah.
Atap kaca Sky Lounge Panorama dilengkapi modul-modul LED yang terpasang di bagian samping dan terpendar rata pada permukaan kaca. Cahaya tersebut menghadirkan efek menakjubkan seperti langit bercahaya bintang. Sama seperti Ambient Light, ada pilihan enam skema warna yang berbeda untuk pola pencahayaan.
Paket Ambient Air menawarkan semakin banyak pilihan guna memuaskan kebutuhan setiap individu yang berbeda. Paket ini terdiri dari fungsi ion udara dan pengharum interior kendaraan dengan beberapa aroma pilihan, yang keduanya dapat dikendalikan dari konsol kontrol AC atau menu iDrive. Tiga tingkat intensitas dapat diatur untuk pengharum, dan ada pilihan delapan aroma, dua di antaranya dapat diterapkan dalam kendaraan secara bersamaan.
4. Audio Kelas Premium
|
|
Amplifier 10-channel aktif dengan output sebesar 1.400 watt serta 16 speaker, secara harmonis menghasilkan kualitas suara yang luar.
Dalam prosesnya, penyamaan suara yang dinamis dengan tiga penyilangan analog menjamin kinerja akustik sama rata di semua kursi.
Sistem ini juga memungkinkan pengaturan suara untuk dicocokkan dengan genre hiburan yang dipilih. Lima skenario akustik yang ditawarkan meliputi, misalnya, "Concert", yang mereproduksi pengalaman akustik ala gedung konser, serta pengaturan "Cinema", yang menyediakan akustik ala teater ketika menonton film pada sistem Rear-seat entertainment.
5. Bobot ringan
|
|
Struktur bodi yang terbuat dengan Carbon Core, produk hasil dari transfer teknologi pengembangan kendaraan BMW i.
BMW Seri 7 merupakan kendaraan pertama di segmennya yang menggabungkan CFRP yang diproduksi secara industrial dengan baja dan aluminium.
Konsep bodi kendaraan yang cerdas tersebut menggunakan campuran bahan untuk meningkatkan kekuatan dan ketangguhan dari ruang penumpang dan, pada saat yang sama, juga mengurangi bobot kendaraan secara signifikan.
6. Mesin bensin generasi baru straight-six
|
|
kilometer.
Crankcase, kepala silinder, dan oil sump di dalam unit daya baru tersebut semua terbuat dari aluminium. TwinScroll turbocharger dilengkapi dengan sistem pendinginan udara tidak langsung (charge air cooling) yang dimasukkan ke dalam intake manifold dan bekerja berbarengan dengan High Precision Direct Injection, versi terbaru dari valvetronic, dan Double VANOS variable camshaft timing.
Efisiensi dari mesin straight-six baru tidak hanya meningkat, tapi responnya bahkan lebih spontan. Torsi puncak kini menjadi 450 Nm yang dapat dicapai dari 1.380 rpm, yang artinya tarikan mesin yang lebih mengesankan. Kendaraan mewah ini melesat dari 0-100 km/jam dalam 5,6 detik dengan kecepatan tertinggi 250 km/jam.
7. Suspensi yang bisa menyesuaikan dengan kondisi jalan
|
|
Suspensi tersebut didukung oleh udara dari kompresor bertenaga listrik dengan reservoir tekanan. Ketika mesin dimatikan, tinggi kendaraan disesuaikan agar tetap pada level konstan, terlepas dari beban yang sedang diangkut.
Karena pasokan udara dikendalikan secara individual untuk setiap roda, bahkan dimungkinkan untuk mengkompensasi beban yang distribusinya tidak merata. Pengontrol level ini juga dapat dioperasikan secara manual, yang memungkinkan jarak terendah dari tanah untuk diperlebar sebanyak 20 milimeter, misalnya pada saat mengemudi sepanjang jalan berbatuatau di tempat parkir bertingkat dengan jalan yang curam.
Pada kecepatan di atas 35 km/jam, pengontrol level tersebut otomatis beralih ke pengaturan standar. Sedangkan, bila modus SPORT diaktifkan dengan tombol Driving Experience Control, jarak terendah menyempit sebanyak 10 milimeter ketika berkendara dengan kecepatan tinggi.
Keunggulan dari suspensi udara pada sumbu roda depan dan belakang ini berkat Dynamic Damper Control.
Peredam yang dikontrol secara elektronik menyempurnakan kenyamanan berkendara sekaligus meningkatkan kualitas handling yang dinamis. Beragam mode dapat dipilih dengan menggunakan tombol Driving Experience Control, yang berfungsi untuk menopang kenyamanan berkendara (COMFORT, COMFORT +) maupun pengalaman mengemudi sporty dan lincah (SPORT).
8. Fitur Driving Experience Control dengan modeADAPTIVE
|
|
Ketika pengaturan ini aktif, set-up kendaraan diselaraskan dengan gaya mengemudi dan rute yang ditempuh secara adaptif.
Pengaturan bereaksi terhadap gerakan pedal gas dan roda kemudi, dan juga memperhitungkan apakah tuas gigi berada pada posisi D atau S. Tergantung pada situasi mengemudi, sistem powertrain dan chassis dikonfigurasi untuk kinerja sporty atau kenyamanan.












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!