All New NP300 Navara ini merupakan generasi pikap Nissan ke-12, yang hadir dengan 2 model yakni Mid-Grade (SL) yang ditawarkan bagi pelaku bisnis dan High-grade (VL) bagi segmen privat yang gemar berpetualang.
"Generasi terbaru ini kini memiliki tipe Mid-Grade, yang akan memberikan solusi terbaik bagi para pelaku bisnis di segmen komersial, tanpa melupakan segmen privat yang selama ini dipenuhi Navara melalui tipe high-grade," beber Presdir NMI Steve Ardianto di sela-sela peluncuran All-New Navara di Gandaria City, Kamis (2/4/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
All New Navara ini juga dilengkapi mesin generasi terbaru 2.5-liter DOHC in-line 4 silinder intercooled turbo diesel yang dikombinasikan dengan transmisi manual 6 percepatan (tipe SL dan VL) dan transmisi otomatis 7 percepatan (tipe VL) yang menghasilkan performa impresif, akselerasi dinamis dan efisiensi bahan bakar.
(ady/ddn)












































Komentar Terbanyak
Pasutri Ngerokok di Motor sambil Bawa Bayi-Ditegur Ngamuk, Endingnya Begini
Mobil China Bikin Mata Konsumen Indonesia Jadi Terbuka
Kenapa Pemotor yang Ngerokok Susah Dibilangin?