Hal itu diungkapkan Presdir PT Mazda Motor Indonesia, Keizo Okue saat dalam roadshow All New Mazda2 di Semarang. Untuk saat ini kisaran harga All New Mazda2 masih berada antara Rp 225 juta hingga Rp 270 juta.
"Sekitar Rp 225 juta sampai Rp 270 juta. Minggu depan akan rilis harga resminya," kata Okue di kantor Mazda Semarang, JL. Soegiyopranoto, Semarang, Kamis (23/10/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sejak IMS, prebooking sudah 750 unit. Mungkin sampai hari ini sudah 800-an unit," tandasnya.
Agus Harjono Area selaku Manager area Jateng-DIY menambahkan, untuk harga resmi yang akan diumumkan pekan depan adalah harga yang berlaku di Jakarta. Sedangkan di areanya, harga akan sedikit berbeda.
"Akan beda dengan Jakarta karena ada variabel lain misalnya faktor pajak dan tentunya ongkos kirim. Terpautnya sekitar Rp 8 juta sampai Rp 9 juta," terang Agus.
Mobil Mazda yang dikenal dengan Mazda Demio di negara asalnya, Jepang itu dinobatkan sebagai mobil terbaik tahun 2014-2015 di Jepang.
Mazda2 menerapkan mesin SKYACTIV-G 1.5-liter yang sangat efesien dengan teknologi injeksi langsung. Selain mobil performa dan keamanan berkendara, All New Mazda2 mengadopsi fitur idling stop system (i-Stop) yang secara otomatis menghentikan kinerja mesin sewaktu kendaraan berhenti.
Selain itu All New Mazda2 juga menerapkan teknologi keselamatan berkendara Mazda i-ACTIVSENSE yaitu sensor untuk keselamatan pengendara dan menjadi jawaban atas kampanye Mazda βBe Aliveβ.
(alg/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk