Membedah Mobil Mercy CLA 200

Membedah Mobil Mercy CLA 200

- detikOto
Kamis, 13 Mar 2014 12:37 WIB
Membedah Mobil Mercy CLA 200
Kedua CLA yang diluncurkan hari ini --Urban dan Sport-- sama-sama dilengkapi dengan mesin berbahan bakar bensin 4-silinder yang menghasilkan 156 hp dan torsi 250 Nm.

Daya itu kemudian ditransfer ke roda depan melalui transmisi otomatis 7G-DCT (dual clutch transmission). Dan dengan kekuatan itu yang kemudian dikombinasikan dengan bobot 1.430 kg, CLA pun dapat melesat dari 0 – 100km/jam dalam 8,5 detik dan memiliki konsumsi bahan bakar 5.2L/100 km (digabungkan).

Selain memiliki kekuatan mumpuni, mesin 1.595 cc ini juga diklaim harmonis dan ramah lingkungan karena memiliki emisi CO2 hanya 122g/km.

"Dalam konteks keramahan lingkungan, The New CLA dilengkapi dengan pompa minyak terkendali untuk mengurangi konsumsi bahan bakar. Kendaraan ini juga memiliki manajemen termal dengan pompa air yang bekerja sesuai kebutuhan dan bohlam termostat yang dikendalikan secara elektronik," jelas Stephan.

"Tak ketinggalan, fitur-fitur utama di area ini termasuk manajemen alternator dan fungsi ECO start/stop yang semakin menegaskan keramahan mobil ini terhadap lingkungan. Seluruh fakta dan fitur tersebut memperkuat keunggulan kompetitif utama dari The New CLA," tambahnya. (syu/ddn)

Hide Ads