Toyota menginginkan kawasan ini menjadi salah satu ikon sejarah dan pusat atraksi kota Jakarta.
Hal tersebut disampaikan Presdir PT Toyota-Astra Motor Johnny Darmawan di Jakarta, Minggu (9/3/2014).
"Proyek Taman Semanggi ini merupakan salah satu kontribusi yang dapat diberikan Toyota di bidang lingkungan. Melalui proyek ini Toyota berharap dapat ikut menyukseskan program pemerintah DKI Jakarta dalam revitalisasi taman dan area publik lainnya di Jakarta," ujarnya.
Toyota mengucurkan dana Rp 6 miliar untuk menggarap taman ini, dan mereka berjanji akan memelihara taman ini selama 3 tahun ke depan.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Ahok Tjahaja Purnama meminta kalangan swasta untuk melakukan hal yang serupa.
"Kami sedang menawarkan Lapangan Banteng ke Hotel Borobudur," ujarnya.
"Kami mengajak shareholder untuk membangun taman," imbuh Kepala Suku Dinas Pertamanan Jakarta Selatan Nandar Sunandar.
Taman Semanggi yang berkontur ini memiliki luas sekitar 49.175 meter persegi dan akan ditanami 14.700 tumbuhan seperti palm dan kamboja.
Sebelum Taman Semanggi, Toyota juga sudah membangun eco park lainnya di kawasan Ancol dan Karawang.
Toyota juga sejak beberapa tahun lalu tepatnya di 2010 sudah menyisihkan Rp 35.000 dari setiap mobil yang terjual untuk menanam 1 pohon.
(ddn/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!