"Desain menarik. Lampu, grille, bemper segala macamnya. Tapi sayang mobilnya terlalu nungging," kata warga Tangerang Adi Jaya.
Adi yang dicegat detikOto usai mengendarai Honda Mobilio E CVT sekitar 2 km itu menuturkan kalau kenyamanan kabin penumpang Low MPV Mobilio di atas kompetitor.
Seperti yang diungkapkan Adi, duduk sebagai penentu arah laju kendaraan juga mantap ketimbang MPV sekelas.
Untuk suspensinya, Adi menjelaskan cukup empuk hingga menciptakan kesan nyaman di kabin penumpang, tidak seperti MPV lain yang agak limbung.
Dari segi mesin, teknologi mesin 1.500 cc yang menyokong MPV Mobilio juga sesuai ekspektasi dan dinilai sama dengan MPV sekelas.
"Pandangan semua oke. Tarikan mesin sesuai ekspetasi. Suspensi oke setelah jalan 2 km, kalau ini enggak limbung. Material interior kalau dibandingkan yang lain lumayan. Keempukan jok oke. Posisi duduk juga oke. Kalau nilai 1 sampai 10, saya kasih poin 7,5," ucap Adi.
Kampanye Honda Mobilio dengan tema 'Smart Drive with Honda' ini berlangsung mulai 3-9 Februari 2014. Honda mencoba mengusung pesan bahwa Honda memberikan pilihan yang cerdas untuk kebutuhan kendaraan.
Chief Marketing dan Promosi Honda Jakarta Center Daya Hansen mengatakan anusiasme masyarakat Tangerang pada kendaraan 7 penumpang ini cukup besar. Dalam satu hari penyelenggaraan saja bisa HJC mendapat puluhan pemohon test drive MPV Mobilio.
Bahkan lanjut Hansen ada pemohon test drive yang emosi lantaran tak kunjung dapat giliran. Menurutnya masyarakat ini sangat penasaran dengan kehadiran MPV Mobilio.
"Ada banyak yang marah-marah. 'Pak saya berapa lama lagi?' Sabar ya pak," sahut Hansen yang mencoba menenangkan masyarakat.
Hansen menjelaskan aktivitas HJC di awal 2014 lumayan menggaet konsumen potensial membeli MPV Mobilio. "Ada konsumen yang inden di sini, tapi saya tidak bisa sebutkan angkanya," imbuh Hansen.
Rencananya HJC akan menggelar acara serupa di mal-mal di Jabodetabek. Dalam pameran ini HJC berharap Honda Mobilio dapat menjadi pilihan masyarakat Indonesia dengan segala kelebihannya.
"Acara seperti ini ada 24 kali. Setelah ini ada di Bekasi Metropolitan, Kota Kasablanka. Pokoknya se-Jabodetabek. Di Sumarecon Ini pertama," tutup Hansen.
Honda Mobilio tersedia 4 tipe yaitu Mobilio S manual, Mobilio E manual, Mobilio E CVT, dan Mobilio Pretise CVT dengan harga di bawah Rp 200 juta.
(ikh/ddn)












































Komentar Terbanyak
Tukang Tambal Ban Pungut Pelat Nomor Terbawa Banjir, Minta Tebusan Rp 50 Ribu
Pengendara Singapura Banyak yang Mau Balik Beli Mobil Bensin
Lawan Arah di Malaysia Didenda Rp 60 Juta, di Indonesia Cuma Rp 500 Ribu