Ssstt! Honda Siapkan 2 Tipe Brio, S dan E

Ssstt! Honda Siapkan 2 Tipe Brio, S dan E

- detikOto
Selasa, 24 Jul 2012 17:52 WIB
Jakarta - Persaingan di pasar city car semakin memanas. Selain meluncurkan versi penyegaran atau facelift beberapa agen pemegang merek juga menyodorkan model terbaru. PT Honda Prospect Motor berancang-ancang meluncurkan city car Honda Brio.

"Secepatnya, kami luncurkan tahun ini," kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motor Jonfis Fandy kepada detikOto.

Dari penelusuran detikOto, Brio rencananya akan dirilis dalam 2 tipe yakni S dan E dengan 4 varian yakni 1.300 cc S/AT, 1.300 S M/T, 1.300 E A/T, dan 1.300 E M/T. Berbeda dengan Thailand yang menggunakan mesin 1.200 cc.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jonfis sebelumnya menuturkan Brio di Indonesia hadir dengan spesifikasi teratas di kelasnya. Bahkan pertama di dunia dengan spesifikasi andalan.

Jonfis mengatakan, sejatinya mobil itu akan diluncurkan di perhelatan Indonesia International Motor Show 2012 yang sedianya digelar Agustus. Namun, hajatan tersebut ternyata diundur September.

"Tetapi bisa saja (diluncurkan Agustus)," kata dia.

(ddn/ddn)

Hide Ads