Sempat Viral Dicegat Pesepeda, Pengendara Moge Kembali Gelar JBR 2021

ADVERTISEMENT

Sempat Viral Dicegat Pesepeda, Pengendara Moge Kembali Gelar JBR 2021

Jauh Hari Wawan S - detikOto
Minggu, 19 Jan 2020 19:21 WIB
Acara silaturahmi moge DIY di Yogyakarta, Minggu (19/1/2020). (Foto: Jauh Hari Wawan S)
Yogyakarta - Kabar baik bagi para bikers tanah air. Event Jogja Bike Rendezvous (JBR) bakal kembali digelar pada tahun 2021.

"Kami targetkan mudah-mudahan tahun 2021 JBR bisa terselenggara lagi," kata Ketua Pengurus Daerah (Pengda) Harley-Davidson Club Indonesia (HDCI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Gatot Kurniawan kepada wartawan, Minggu (19/1/2020).

Event tahunan berskala nasional itu tak asing di telinga para pecinta otomotif sebagai ajang silaturahmi para bikers motor gede dan komunitas bikers lainnya.

Terlebih sempat menjadi perhatian publik saat gelaran JBR tahun 2015, ketika serombongan bikers melakukan rolling thunder di jalanan Yogyakarta tiba-tiba dicegat oleh seorang pesepeda, Elanto Wijoyono, karena konvoi menerobos lampu merah.



Aksi Elanto di YogyaAksi Elanto di Yogya Foto: sukma indah


Insiden itu kemudian viral di media sosial dan menjadi polemik di masyarakat terkait aturan berlalu lintas konvoi komunitas motor. Buntutnya, event JBR vakum hingga lima tahun ini, yakni 2016-2020. HDCI DIY kemudian menggantinya dengan event skala lokal yang lebih banyak diisi dengan kegiatan sosial.

"Jujur, anggota komunitas menginginkan JBR digelar lagi. Insiden tahun 2015 menjadi pembelajaran dan evaluasi bagi kami semua untuk mengedepankan aturan dan keselamatan berlalu lintas," ujar Gatot.

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT