TACI Kunjungi Produsen Busi

TACI Kunjungi Produsen Busi

- detikOto
Jumat, 04 Apr 2014 14:08 WIB
TACI Kunjungi Produsen Busi
Jakarta - Untuk memberikan edukasi buat membernya, TACI (Toyota Avanza Club Indonesia) mengunjungi pabrik produsen busi yaitu PT. NGK Busi Indonesia yang beralamat di Jalan Raya Jakarta – Bogor KM 26,6 Ciracas Jakarta Timur.

Sabtu 15 Maret 2014, kurang lebih 40 anggota Toyota Avanza Club Indonesia mengikuti kegiatan ini.

Dimulai pagi hari di tikum (titik kumpul) Lotte Mart Pasar Rebo dengan terlebih dahulu melakukan koordinasi dan sarapan siomay bersama sumbangan dari salah satu anggota, rombongan kemudian melakukan konvoi Driving With Manners menuju kawasan pabrik PT. NGK Busi Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rombongan tiba di lokasi pada pukul 08.30 dan langsung disambut oleh beberapa staf PT. NGK Busi Indonesia.

Acara pun dimulai dengan sambutan dari Manager Technical Support Marketing PT. NGK Busi Indonesia Asep Dodi Setiasenjaya kemudian sambutan dari Toyota Avanza Club Indonesia yang diwakili oleh Noey selaku Humas.

"Banyak tambahan pengetahuan yang akan didapat dari kegiatan Plant Visit ini, dan semoga bisa memberikan manfaat khususnya bagi anggota Toyota Avanza Club Indonesia yang bisa diaplikasikan dalam perawatan kendaraan sehari-hari dan juga manfaat umum untuk bisa berbagi pengetahuan kepada pemilik kendaraan lainnya,” ungkap Noey dalam sambutan singkatnya.

Dilanjutkan dengan acara inti coaching clinic dan diskusi tentang seluk-beluk teknologi busi mulai bentuk dan jenis bahan pembuatnya, proses fabrikasi berbagai jenis busi penerapan teknologi terkini untuk meningkatkan performa busi, cara-cara perawatan busi, mempelajari perbedaan dan karakteristik berbagai jenis busi, dan
antara busi palsu dan busi asli buatan pabrikan.

Ssebagaimana diketahui bersama banyak juga beredar di pasaran busi palsu dengan harga murah yang mana bila busi ini dipakai bisa mengakibatkan kerusakan fatal pada mesin kendaraan.Β 

Peserta juga diberi kesempatan untuk melihat langsung proses pembuatan busi dengan dengan dibagi menjadi 3 kelompok dan masing-masing kelompok didampingi oleh seorang supervisor berkeliling melihat proses fabrikasi dari mulai bahan baku sampai dengan proses packing yang siap dipasarkan. Acara pun kemudian diakhiri dengan pertukaran cinderamata dan makan siang bersama.

Dalam kesempatan ini juga dilakukan penyerahan Starter Kit Toyota Avanza
Club Indonesia untuk anggota yang baru bergabung.

(ddn/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads