GIIAS 2019 yang memasuki penyelenggaraan ke-27 ini menampilkan total sekitar 20 merek kendaraan penumpang. Mulai dari Audi, BMW, Daihatsu, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, Jeep, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak hanya mobil, ada 11 merek sepeda motor yang turut berpartisipasi, yakni Benelli, Harley-Davidson, Honda, Kawasaki, Kymco, KTM, Nozomi, Piaggio, Suzuki, Vespa, dan Viar. Sementara dari industri pendukung, lebih dari 300 merek telah mencatatkan komitmennya pada ajang The 27th GIIAS 2019.
"Selain puluhan kendaraan baru dan konsep yang diperkenalkan, termasuk juga di antaranya world premiere, peserta juga akan pamer teknologi baru di tahun ini," kata Ketua III Gaikindo, yang sekaligus ketua penyelenggara GIIAS 2019, Rizwan Alamsjah, di Jakarta, Selasa (2/7/2019).
GIIAS 2019 di Jakarta menjadi rangkaian GIIAS The Series 2019. Sebelumnya, kegiatan ini diselenggarakan pada 7 April lalu di Surabaya. Dalam penyelenggaraan GIIAS 2019 didukung penuh oleh Astra Financial-sebagai Platinum sponsor, Blibli.com sebagai exclusive E-commerece & Online ticketing, serta Go-jek sebagai GIIAS 2019 On Demand Platform.













































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk