Ditonjok dari Samping dan Ditabrak dari Depan, Glory 580 Tetap Aman

GIIAS 2018

Ditonjok dari Samping dan Ditabrak dari Depan, Glory 580 Tetap Aman

Dadan Kuswaraharja - detikOto
Rabu, 08 Agu 2018 15:06 WIB
DFSK Glory 580 (Foto: Rachman Haryanto)
Tangerang -

[Gambas:Youtube]



Mobil China sering dituding kurang berkualitas dan tidak aman. Hal itu rupanya ingin ditepis oleh DFSK. Mobil SUV Glory 580 sudah dites tabrak di China dan hasilnya oke.

"Di China oleh China NCAP (New Car Assessment Program) mobil mendapatkan rating bintang 5," ujar General Manager Marketing PT Sokonindo Automobile Permata Islam di arena Gaikindo Indonesia International Auto Show, di ICE, BSD, Tangerang, Banten.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika melihat video di atas, mobil ditabrak di bagian depan dan ditonjok dari samping oleh roda berjalan. Untuk tabrakan frontal dari depan, pilar A tidak mengalami deformasi atau perubahan bentuk. Ini sangat membantu saat proses evakuasi penumpang dari kabin.


Glory 580 merupakan SUV yang bisa menampung 7 penumpang. Meski tagline-nya adalah CITY SUV, mobil disebut Artha (panggilan Pertama), bisa digunakan di luar kota. "Mobil ini harus nyaman di berbagai medan, kalau mau ke pegunungan kita sediakan pilihannya," ujarnya.

Fitur keamanan yang disematkan pada Glory 580 antara lain ESP, 4 titik airbag, EPB (Electronic Parking Brake) dipadukan guna mengimbangi performa dari DFSK Glory 580 yang telah menyematkan Turbocharger dan CVT.

Performa dari Glory 580 amat diperhatikan oleh DFSK, oleh karenanya SUV ini memiliki varian mesin 1,5 liter turbocharger yang memiliki output maksimum 150 hp. Berkat fitur turbocharger, mesin ini memiliki keseimbangan sempurna antara tenaga dan optimalisasi bahan bakar yang maksimal.



Jika pada beberapa dekade silam, fitur turbocharger lebih dimaksudkan untuk mendongkrak output mesin dan memberikan perfoma maksimal, layaknya pada mobil sport maupun mobil balap, maka kini fungsi turbocharger mulai bergeser untuk penggunaan harian dan dapat mendukung kenyamanan berkendara.
(ddn/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads