Hyundai Luncurkan 3 Produk Baru di GIIAS 2016

Hyundai Luncurkan 3 Produk Baru di GIIAS 2016

Dina Rayanti - detikOto
Jumat, 12 Agu 2016 10:20 WIB
Foto: Dina Rayanti
Tangerang - PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) meluncurkan 3 produk terbarunya di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 yaitu All New Tucson XG, Hyundai All New i20, dan Hyundai H-100.

"Hyundai All New i20 merupakan unit yang sama yang digunakan pada ajang World Rally Championship (WRC) oleh tim WRC Hyundai Motorsport di tahun 2014 dan 2015," ujar Presiden Direktur HMI, Mukiat Sutikno, di ICE BSD, Tangerang.

i20 dijual dalam 2 jenis yaitu GL Manual Transmission dan GL Automatic Transmission. Mobil ini dilengkapi mesin Kappa 1.4 MPI D-CVVT yang menghasilkan maksimum power 100/6.000 ps/rpm dengna torsi 13,5 kgm.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu sejak kehadirannya pertama kali di bulan April 2016 lalu, banyak permintaan akan varian All New Tucson XG yang dibekali mesin NU 2.0 MPI, D-CVVT, Automatic Shiftronic.

Selain itu Hyundai juga menghadirkan alternatif kebutuhan kendaraan niaga yang memiliki daya muat besar namun hemat bahan bakar yaitu Hyundai H-100. Hyundai H-100 berbasis chassis dan pick up yang memiliki berat 3015 Kg menggunakan mesin Diesel T2 2.6 L yang dapat menghasilkan maksimum power 80 ps/4000 rpm.

Berikut harga lengkap ketiga produk baru tersebut

All New i20 GL MT Rp 249.000.000
All New i20 GL AT Rp 263.000.000
All New Tucson GLS AT Rp 385.000.000
H-100 Rp 179.000.000 (lth/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads