Namun, Bugatti sempat memamerkan Veyron edisi pamungkas di ajang Geneva Motor Show itu 2015 itu menjanjikan akan mengeluarkan penerus mobil tersebut. Model anyar itu dijanjikan akan berperforma lebih galak alias dahsyat.
Seperti dilansir Carsguide, Jumat (6/3/2015), Presiden Bugatti Wolfgang Durheimer mengatakan, hypercar selanjutnya akan memiliki power yang lebih besar daripada Veyron. Selain itu, Durheimer berjanji, penerus Veyron itu akan memiliki akselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu yang lebih cepat dan akan lebih ngebut dibandingkan Veyron yang telah mencatatkan rekor kecepatan tertinggi 431 km/jam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penerus Veyron itu tidak akan menyandang nama Veyron juga. Tapi diperkirakan tetap dengan turbocharged W16 yang sudah dimiliki Veyron dengan dibantu motor listrik. Diprediksi juga, output mesin akan naik menjadi 1.120 kW dari sebelumnya 882 kW pada Veyron 16.4 Super Sport.
Soal waktu peluncuran, Durheimer masih enggan berbicara meski memastikan pengembangan model baru itu berjalan dengan baik. Beberapa sumber memprediksi mobil itu bisa diresmikan pada awal tahun depan.
(rgr/arf)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...
Sopir JakLingko di Jaktim Bikin Resah, Penumpang Dihina 'Monyet'