"Ini masih konsep, sehingga kami belum bisa berkomentar apapun," ujar Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor Margono Tanuwijaya, saat ditemui di booth Honda di IMoS, JCC, Jakarta, Selasa (29/10/2014).
Namun, sumber lain di agen pemegang merek Honda itu membisikkan, SFA adalah model global, sehingga bisa jadi dipasarkan di Indonesia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Motor ini menggunakan mesin 4-stroke DOHC, 4 Valve single. Pendinginan mesin menggunakan cairan water cooled 4 stroke Center mufler Suspensi roda depan menggunakan garpu tipe upside down, dan monoshock untuk roda belakang.
Menariknya, knalpot menggunakan short muffler yang berada di tengah. "Untuk besaran kapasitas mesin belum diketahui," ucap sumber di AHM.
Namun melihat dari dimensi ukuran mesin yang digendongnya, tak berbeda jauh dengan mesin CBR250R. Sehingga, patut diduga motor sport naked itu bakal mengusung mesin 250 cc.
(arf/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Di Indonesia Harga Mobil Terkesan Mahal, Padahal Pajaknya Aja 40%!
Harga Mobil di Indonesia Terkesan Mahal, Padahal...